Kocak, Intip Kreativitas Warga Manfaatkan Jalan Tol yang Ditutup Akibat Demo
SerbaSerbi

Rekayasa lalu lintas diberlakukan oleh kepolisian menyusul rencana demonstrasi mahasiswa pada Selasa (24/9) kemarin, salah satunya dengan menutup jalan tol.

WowKeren - Diketahui demonstrasi besar-besaran digelar oleh aliansi mahasiswa pada Selasa (24/9) kemarin. Karena banyaknya massa yang terlibat, kepolisian pun menerapkan rekayasa lalu lintas demi melancarkan mobilitas warga. Salah satunya dengan menutup tol yang berada di sekitar lokasi demo.

Rupanya penutupan jalan tol ini menjadi inspirasi tersendiri bagi sekelompok masyarakat. Pasalnya kosongnya jalan tol membuat mereka bisa melakukan aktivitas nyeleneh, seperti yang dibagikan oleh akun-akun media sosial berikut ini.

Yang pertama tampak dari video unggahan akun Twitter @yogiknm. Dalam video berdurasi 13 detik itu terlihat sekelompok remaja yang nekat menggunakan jalan tol yang kosong untuk dijadikan sebagai lapangan sepak bola. Tak mengindahkan lalu lintas di ruas tol lain yang tetap padat, mereka terlihat asyik bermain sepak bola.

"Yang lain demo, saya mending main bola saja Itulah yang terjadi pada sore tadi," tulis pemilik akun. "Akses jalan tol di tutup karena ada aksi penyampaian oleh mahasiswa pada hari ini, terlihat dengan santai anak remaja ini bermain bola di tengah jalan tol."

Twitter/yogiknm


Aksi nyeleneh ini rupanya tak hanya dilakukan oleh sekelompok remaja tersebut. Pasalnya sejumlah driver ojek online juga terekam menggunakan ruas jalan yang kosong itu untuk berakrobat.

Bukan sekadar konotasi, sebab mitra-mitra GoJek itu terekam melakukan aksi koprol hingga berjalan dengan tangan alias handstand. Hal ini terlihat dari rekaman yang diunggah akun @juriglagu.

Twitter/juriglagu

Sontak aksi-aksi kocak tersebut menuai tawa warganet. Berikut kutipan komentar para warganet.

"@gojekindonesia tolong buatkan go-sirkus wkwkqk," tulis @ro****m_. "Seluruh kota merupakan tempat bermain yang asyik," timpal @sh****sn, mengutip lirik lagu pengantar sebuah film animasi.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel