Cardi B Dituding Sindir Muslim Gara-Gara Pakai Baju Tertutup di Paris Fashion Week
Instagram/iamcardib
Selebriti

Penampilan Cardi ini menuai kontroversi lantaran pelantun 'Bodak Yellow' itu mengenakan busana tertutup dari atas sampai ke bawah, bahkan menutupi wajahnya.

WowKeren - Cardi B lagi-lagi menuai kontroversi akibat tingkah lakunya. Kali ini, rapper "I Like It" tersebut menerima banyak reaksi negatif usai menghadiri gelaran Paris Fashion Week.

Bukan tanpa alasan, musisi berusia 26 tahun ini sengaja mengenakan busana tertutup untuk menghadiri salah satu event peragaan busana paling tersohor tersebut. Cardi tampak mengenakan busana berwarna biru-hijau dengan motif bunga.

"Paris fashion week, aku di sini!" tulis musisi asal Bronx tersebut menyertai video yang ia bagikan di akun media sosial miliknya. Dalam video ini, pelantun "Bodak Yellow" itu tampak berlenggak-lenggok di depan menara Eiffel di Paris.

Penampilan Cardi ini menuai kontroversi lantaran pelantun "Leave That Bitch Alone" itu mengenakan busana tertutup dari atas sampai ke bawah. Wajah Cardi B pun ikut tertutup oleh busana rancangan desainer Richard Quinn yang dikenakannya tersebut.


Hal inilah yang kemudian membuat publik menjadi bertanya-tanya karena tidak ada polisi yang berusaha mencegah ulah rapper wanita itu. Padahal seperti yang diketahui, menutupi wajah di tempat umum adalah hal yang ilegal di Prancis.

Dilansir Pop Buzz pada Senin (30/9), sejak tahun 2011 lalu Prancis menjadi negara pertama yang melarang masyarakatnya untuk menutup wajah. Hal ini berlaku bagi siapapun yang berada di sana, termasuk mereka yang beragama muslim juga tidak diperkenankan menggunakan burqa ataupun niqab.

Sesuai aturan di Prancis, menggunakan penutup wajah dianggap dapat menimbulkan risiko keamanan. Peraturan ini sempat mendapatkan kritik sebagai anti-muslim.

Oleh karenanya, saat Cardi B tampil dengan busana yang tertutup hingga menutupi wajahnya, beberapa orang menganggap ini perlakuan yang tidak adil bagi kaum muslim.

"Apakah ada orang di Prancis yang akan mengajukan masalah keamanan tentang Cardi B yang sepenuhnya menutupi dirinya, atau apakah argumen itu hanya berlaku untuk wanita Muslim di niqab?" cibir salah satu penggemar.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait