Ajak Anak Berwisata di Gedung Sate Bandung, Biar Bisa Bermain dan Belajar dengan Menyenangkan
Travel

Menghabiskan waktu bersama buah hati adalah salah satu momen berharga dalam hidup. Untuk itu, tidak ada salahnya untuk mengunjungi wisata edukasi di Bandung bersama buah hati seperti berikut ini.

WowKeren - Gedung Sate adalah salah satu bangunan bersejarah yang terletak di pusat kota Bandung. Dinamakan Gedung Sate karena gedung ini memiliki ciri khas yang unik, yaitu adanya ornamen 6 tusuk sate yang ada di atas menara sentral. Enam tusuk sate ini melambangkan 6 juta gulden yang dipakai untuk membangun gedung ini pada masa kolonial.

Gedung Sate sendiri telah dikenal sebagai salah satu tujuan wisata favorit di Bandung, sehingga saat berkunjung ke kota ini jangan lupa mampir ya. Gedung Sate sendiri menawarkan banyak benda-benda bersejarah peninggalan pemerintahan kota Bandung dan Belanda. Di dalamnya juga terdapat seperangkat gamelan khas Sunda yang hanya dimainkan di acara-acara tertentu.

Karena perannya sebagai bangunan bersejarah, Gedung Sate memiliki banyak hal untuk dipelajari. Jika ingin memasuki gedung ini, kamu harus memiliki izin yang tidak sulit diurus jika mengikuti prosedur dengan benar. Namun jika ingin berada di sekitar bangunannya saja, kamu tidak memerlukan izin khusus.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait