Raffi Gercep Ngevlog, Lamborghini 19 Miliar Terbakar Disentil 'Prank' Demi Konten YouTube
Instagram/raffinagita1717
Selebriti

Dalam vlog bareng Abrar dan Denny Cagur, Raffi tampak terlihat lesu dan sempat sekilas menyinggung soal musibah Lamborghini 'Batman' terbakar. Rencananya, Raffi dan Nagita bakal membahas masalah tersebut di vlog terbaru.

WowKeren - Raffi Ahmad tak bisa menutupi rasa syok saat mobil Lamborghini "Batman" miliknya terbakar hebat di Sentul, Sabtu (19/10) sore. Tak dipungkiri, Raffi cukup pening karena rugi miliaran rupiah.

Seorang sumber pada Kompas mengungkap mobil Raffi yang kabarnya dihadiahkan buat Rafathar itu jumlahnya hampir Rp20 miliar. "Tergantung dari tipe dan tahun juga, biasanya Rp 7 miliar sampai Rp 12 miliar, untuk yang roadster seperti Raffi memang mahal kira-kira Rp 19 miliar, impornya juga tinggi (ongkos) kan, lalu ditambah pajak barang mewah juga," seru sang sumber.

Namun bukan Raffi namanya jika tak menjadikan musibah sebagai materi konten YouTube. Setelah kejadian nahas itu, Raffi ditemani Abrar dan Denny Cagur membuat vlog.

Awalnya, vlog mengungkap soal momen Raffi dan Gigi di acara 7 bulanan Baim Wong dan Paula Verhoeven. Video lantas berlanjut soal pertemuan Raffi dengan Abrar dan Denny Cagur. Ketiganya tak langsung membahas musibah melainkan cerita momen Raffi dan Denny di acara "Dahsyat".


Abrar lantas memancing Raffi lantaran bos Rans Entertainment ini tampak kusut dan lesu. Meski begitu. Abrar menyemangati Raffi dan memuji bosnya terlihat tegar.

"Ini kan ada musibah. Gua salut dia kena musibah masih bisa gini (ketemu Denny, buat vlog), padahal orang kalau kena musibah yang begitu gede, biasanya (sumpek)," kata Abrar menjelang akhir vlog. "Ini hari Sabtu (19/10), gua habis ada acara, entar kalau masalah itu gua bikin video sendiri sama Nagita. Gua banyak wartawan yang nanya, ntar kalau gua jam satu, pada nanya. Makanya gua buat satu vlog," kata Raffi.

"Nggak papa musibah itu, gua ikhlas," seru Raffi. "Gua bakal cerita supaya gak jadi berita yang simpang siur."

Sayangnya, sebagian malah menyindir musibah yang dialami Raffi itu sebagai karma karena keseringan ngeprank. Alih-alih dikasihani, banyak pihak awalnya mengira kalau Lamborghini Raffi terbakar cuma kejahilan belaka demi konten YouTube.

"Ni musibah tpi bisa jdi efek ngeprank. Soalny maaf2 ja y ni percya gk sih guys klo kta2 adlah sbuah doa. Smisal kita bcnda2 ngeprank or gk pernh kfkir ja buag ngmong sesuatu eh suatu saat jdi kenyataan. Klo aku sih percya krna wallahhualam dan rahsia allah smuanya," kata meliaashivaputr. "Bentar lagi muncul Vidio dicenel yutubnya," seru eying_07. "Kehudupanya banyak prank. Sekalinya beneran dikira prank," kata anangsubekhi. "Gimmick prank boong2an ntu," seru donnaajah.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait