Jokowi Luncurkan Pusat Pengembangan Startup di Jayapura
Nasional

Presiden Jokowi meluncurkan pusat pengembangan startup di Jayapura pada Senin (28/10). Peresmian tersebut bertepatan dengan Sumpah Pemuda di mana Jokowi ingin mendukung kemajuan untuk Pemuda Papua.

WowKeren - Presiden Joko Widodo meluncurkan Silicon Valley Indonesia Timur di Papua saat melakukan kunjungan di Bumi Cendrawasih, Senin (28/10). Peluncuran tersebut demi mendukung pembangunan dan inovasi anak muda Papua dengan tujuan kreativitas dan teknologi untuk menciptakan kesejahteraan masyarakat Papua dan Indonesia.

Selain itu, Jokowi juga meluncurkan Papuan Youth Creative Hub di Jayapura. Pusat pengembangan ini akan dikelola PT Papua Muda Inspiratif yang didirikan 21 pemuda asli Papua dari 7 wilayah adat, yang memiliki usaha, ataupun kegiatan sosial di bidang yang berbeda.

"Seharusnya space-space seperti ini sudah ada dari dulu untuk menciptakan banyak pelaku usaha berbasis teknologi dan inovasi di tanah Papua," ujar salah satu Direktur PT Papua Muda Inspiratif, Neil Aiwoy. Pusat pengembangan startup, teknologi, dan bisnis ini akan dibangun di Jalan Vim, wilayah Kotaraja, Jayapura, dengan luas tanah sebesar 1,5 hektare.


Di atas lahan tersebut nantinya akan dibangun sebuah pusat pengembangan kreativitas, bisnis, bakat dan inovasi seluas 6,000 meter persegi yang terdiri dari ruangan-ruangan untuk belajar bisnis, teknologi internet, pemprograman, dan dasar-dasar pengembangan startup. Selain itu, ada juga asrama yang akan menampung sebanyak 100 pemuda dan pemudi yang akan mengikuti program belajar bisnis selama 1 hingga 2 bulan.

Dalam pusat pengembangan ini akan diselenggarakan berbagai kegiatan pengembangan diri, untuk melengkapi keahlian berbisnis termasuk komunikasi, kepemimpinan, dan dasar-dasar manajemen di dalamnya.

"Kami menargetkan akan melahirkan kurang lebih 100 pemilik startup atau pergerakan sosial yang dapat ikut berkontribusi mempercepat pembangunan kesejahteraan masyarakat Papua di bidang-bidang kritikal," jelas Neil. "Sampai sekarang, sejak di-launching-nya giat Papua Muda Inspiratif bersama Presiden Jokowi, telah terdaftar 265 orang yang berkeinginan untuk menjadi anggota Semuanya adalah pemuda dan pemudi Papua asli, dan kami terbuka untuk semua orang agar dapat bergabung."

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru