Yuki Kato Jadi Madame Cruella '101 Dalmatians' di Pesta Halloween Bikin Pangling, Mirip Banget!
Instagram/yukikt
Selebriti

Yuki Kato rupanya telah menjadi penggemar Madame Cruella sejak menyaksikan film '101 Dalmatians' versi animasi. Oleh sebab itu, Yuki memutuskan berdandan ala 'sang idola'.

WowKeren - Peringatan Halloween yang jatuh tiap tanggal 31 Oktober mungkin telah usai. Namun, euforia pesta itu tampaknya belum berakhir bagi sebagian orang yang merayakannya. Salah satunya Yuki Kato yang belum memamerkan kostum Halloweennya seperti artis-artis lain.

Lima hari berselang, Yuki akhirnya memamerkan kostumnya di pesta Halloween. Yuki rupanya berdandan menyerupai Madame Cruella De Vil yang dikenal sebagai peran antagonis dalam film "101 Dalmatians". Wajahnya nyaris tak dikenali sebagai Yuki.

"Happy Halloween darlings, do you have a dog? (apakah kamu punya seekor anjing?)" tulis Yuki pada Selasa (5/11). "Xx, Madame Cruella De Vil #diaryukikato."


Yuki lantas mengungkapkan alasannya memilih berdandan ala Madame Cruella. Menurut Yuki, ia begitu menyukai karakter Madame Cruella sejak pertama kali menonton film "101 Dalmatians". Yuki juga mengonfirmasi bahwa jaket motif Dalmatian yang dipakainya bukan kulit anjing asli.

"Aku mengagumi cruella sejak hari aku melihat 101 Dalmatians versi animasi, dia memang karakter yang mengerikan, namun aku melihat sesuatu yang lain dalam dirinya yang membuat aku mencintainya," tulis Yuki dalam bahasa Inggris. "Nb, tidak ada binatang yang terluka."

Dandanan Yuki sukses membuat warganet dan rekan-rekan artis tak mengenalinya. Selain itu, riasan Madame Cruella menuai banyak pujian karena sukses mengubah Yuki sebagai orang lain dan begitu mirip.

"Gila ya bagus bgt gila," komentar Sheryl Sheinafia. "Total banget emang yg satu iniiii. Tetap pangling akuuuu," tulis akun @y***vers_papua. "PETJAH," sahut Tsania Marwa. "Mantaaap," balas Anya Geraldine. "Bangga bgt gue," komentar Vidi Aldiano. "Lah, ini elo cong? Pangling! Keren keren," tulis Imam Darto.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait