Begini Lanjutan Kasus Penggelapan Dana Irwansyah-Zaskia Sungkar Vs Medina Zein
Selebriti

Simak kelanjutan kasus terbaru dari perseteruan yang terjadi antara pasangan Irwansyah-Zaskia Sungkar dengan Medina Zein atas dugaan penipuan dan penggelapan dana.

WowKeren - Perseteruan yang terjadi karena kasus penggelapan dana antara pasangan Irwansyah-Zaskia Sungkar dengan Medina Zein masih terus berlangsung. Kini Irwansyah dan Zaskia selaku terlapor telah mendatangi Polrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung pada Jumat (15/11).

Pasangan suami istri ini datang ke Polrestabes Bandung untuk memenuhi panggilan pemeriksaan dari kepolisian terkait kasus mereka. Pemanggilan ini merupakan buntut dari pelaporan Medina Zein.

Polisi yang melakukan pemanggilan terhadap Irwansyah dan Zaskia menjelaskan jika keduanya dipanggil untuk dimintai klarifikasi atas laporan yang dilayangkan Medina. Keduanya telah menjalani pemeriksaan yang cukup lama hingga lima jam.

Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP M Rifai mengatakan jika penyidik hendak melakukan klarifikasi agar kasus penggelapan dana ini dapat diketahui kebenarannya. Walau begitu, Rifai enggan membeberkan materi maupun pertanyaan saat pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian terhadap Irwansyah dan Zaskia.


"Tadi sekitar empat sampai lima jam," ucap Rifai di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung. "Itu menjadi bagian dari ranah penyelidikan, jadi tidak bisa disampaikan karena ini akan disimpulkan oleh penyidik nanti hasilnya apa."

Ditanya soal status Irwansyah dan Zaskia dalam kasus dugaan penggelapan dana ini setelah menjalani pemeriksaan, Rifai enggan membeberkan. Menurut Rifai, saat ini penyelidikan masih berjalan dan pihaknya masih mendalami keterangan dari para saksi serta barang-barang bukti yang ada.

"Saat ini kan masih penyelidikan dan ini masih berjalan," jelas Rifai. "Namanya penyelidikan itu kan kita harus kroscek berkaitan dengan pelapor, barang bukti, dan saksi-saksi, dan terlapor yang harus kita mintai keterangan."

Seperti yang diketahui, kasus ini muncul setelah Medina menemukan kejanggalan dari aliran dana yang berada di perusahaan PT Bandung Berkah Bersama. Medina lantas melaporkan Irwansyah yang juga menjabat sebagai Komisiaris PT Bandung Berkah Bersama lantaran dituding telah menggelapkan dana perusahaan hingga mencapai Rp2 milliar.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru