Rebut Emas SEA Games Cabor Wushu di Tengah Duka, 'Edgar' Jadi Trending Topic
Nasional

Edgar Xavier Marvelo, atlet Wushu asal DKI Jakarta mempersembahkan 2 medali emas untuk Indonesia di SEA Games 2019. Ironisnya, prestasi ini ia peroleh di tengah kabar duka atas meninggalnya sang ayahanda.

WowKeren - Atlet Indonesia yang berlaga di SEA Games 2019 Filipina kembali menorehkan prestasi. Kali ini medali emas berhasil direbut oleh atlet Wushu putra, Edgar Xavier Marvelo.

Dikutip dari cuitan Kementerian Pemuda dan Olahraga, Edgar berhasil merebut emas di nomor Taolu Daoshu / Gunshu Combine. Medali yang ia peroleh merupakan emas ketujuh untuk Indonesia.

Mirisnya, berita bahagia nan membanggakan bagi Indonesia ini justru terjadi di tengah duka. Pasalnya torehan prestasi Edgar ini bersamaan dengan kabar meninggalnya sang ayahanda pada Selasa (3/12) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.

Rebut Emas SEA Games Cabor Wushu di Tengah Duka, \'Edgar\' JadiTrending Topic

Twitter

Akun Twitter @BadmintonTalk pun membagikan soal berita pilu sekaligus membanggakan ini. Menurut akun tersebut, Edgar langsung tak bisa menahan kesedihannya usai menyelesaikan tanggung jawabnya sebagai atlet perwakilan Indonesia.


"Dini hari tadi, ayahnya meninggal dunia," tulis akun tersebut, membagikan kondisi sang atlet. "Dan Edgar menangis usai tanding tadi."

Menurutnya, Edgar berencana untuk langsung kembali ke Indonesia setelah pertandingan. Sayangnya rencana itu harus ia pupuskan mengingat kondisi cuaca di Filipina tengah tak menjanjikan. Sebagai pengingat, Topan Kammuri memang sedang menyambangi Filipina, tepatnya di lokasi-lokasi vital pelaksanaan SEA Games 2019.

Informasi soal Edgar ini pun membuat publik kompak terenyuh. Hal ini membuat nama Edgar pun memuncaki daftar Trending Topic Indonesia, tepatnya berada di urutan ketiga pada Selasa (3/12) pukul 11.28 WIB.

Rebut Emas SEA Games Cabor Wushu di Tengah Duka, \'Edgar\' Trending Topic

Twitter

"Ga kebayang beratnya ketika ayahnya meninggal dan Edgar masih bisa fokus untuk merebut 2 emas hari ini," cuit @rin*****tk. "Turut berduka cita edgar, salut d saat sedang berduka masih bisa bertanding dgn maksimal," ujar @iyoz******ma. "Semangat edgar, kamu kuat kamu hebat. Disaat sedang berduka, kamu malah memberi kebahagiaan utk Indonesia," imbuh @am***zh.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru