Banyak Dikritik, Ketua Panitia SEA Games 2019 Pede Sebut Acaranya Berkelas Dunia
Dunia

SEA Games 2019 sudah resmi berakhir pada Rabu (11/12) kemarin. Diketahui perhelatan itu diwarnai dengan sejumlah sengkarut, namun sang Ketua Panitia, Alan Peter Cayetano, justru memiliki penilaian berbeda.

WowKeren - Rangkaian SEA Games 2019 di Filipina sudah resmi diakhiri pada Rabu (11/12) kemarin. Closing ceremony-nya sendiri dilaporkan diadakan di The New Clark City Athletics Stadium dengan melibatkan sejumlah atraksi meriah.

Tentu dalam kesempatan itu, Ketua Penyelenggara SEA Games 2019 (PHISGOC), Alan Peter Cayetano, ikut memberikan sambutannya. Namun ada yang menarik dari pernyataan Cayetano. Pasalnya politikus berusia 49 tahun itu menyebut pihaknya telah berhasil menggelar SEA Games terbesar sepanjang sejarah.

"Kami rakyat Filipina telah menunjukkan kepada dunia jika kami bisa melakukannya. Dengan penyelenggaraan berkualitas dunia, memecahkan banyak rekor SEA Games," kata Cayetano, seperti dilansir Jawa Pos, Kamis (12/12). "Dan juga menggelar SEA Games terbesar sepanjang sejarah."

Pernyataan sesumbar ala Cayetano ini sejatinya terasa sedikit ironis. Pasalnya, seperti sudah diketahui, SEA Games 2019 di Filipina cukup sering menuai kritikan karena dianggap tidak layak.

Sebagai pengingat, beberapa sengkarut sempat terjadi di awal-awal pelaksanaan SEA Games 2019. Mulai dari venue yang belum siap, hingga terakhir pelaksanaan pertandingan sepakbola yang terpaksa batal ditayangkan.


Tak hanya itu, Cayetano pun sejatinya kemarin berpidato dengan materi bombastis tersebut di kompleks stadion yang belum sepenuhnya rampung. Bahkan dilaporkan bau tak sedap kerap tercium karena lokasi stadion yang begitu dekat dengan peternakan ayam.

Namun kondisi-kondisi itu sepertinya tak menyurutkan niat Cayetano untuk membanggakan keberhasilan penyelenggaraan SEA Games 2019. Bahkan Cayetano sempat memberikan sindiran pedas kepada pihak-pihak yang kerap mengkritiknya.

"Bagi mereka yang tak yakin, mereka yang tak percaya ini bisa dilakukan," ujar Cayetano. "Bagi mereka yang tidak percaya venue bisa diselesaikan tepat waktu, semoga kedamaian bersama kalian."

Sebelumnya Presiden Filipina, Rodrigo Duterte sempat menyampaikan rasa kesalnya atas pelaksanaan SEA Games 2019 yang penuh sengkarut. Bahkan Duterte menduga ada praktik korupsi di tengah-tengah pelaksanaan ajang olahraga tersebut.

"Untuk sekarang, kami sedang memantau dan melihat apakah ada penyimpangan," kata Senator Christoper Go, yang mengaku diajak berdialog soal dugaan korupsi itu bersama Duterte. "Bila ada korupsi, kami akan melihat hal tersebut dan mengumpulkan laporan."

Tak pelak dugaan ini membuat Cayetano geram. Ia pun mengaku bersedia menghadapi penyelidikan terkait tuduhan korupsi dana SEA Games 2019. Sempat pula Cayetano mengancam akan membongkar kedok penyebar berita palsu tersebut.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru