Syahrini Disindir 'Banting' Kosmetik BCL Sahabat Luna Maya, Kontrak 2 Miliar Ikut Terhempas?
Instagram/princessyahrini
Selebriti

Setelah caranya memperlakukan produk kosmetik Bunga Citra Lestari dikritik, Syahrini kembali disorot soal dirinya yang digantikan oleh Didi Kempot sebagai brand ambassador suatu platform e-commerce.

WowKeren - Syahrini sempat disebut-sebut mendapat bayaran mahal untuk menjadi brand ambassador sebuah platform e-commerce. Saat ditanya, Syahrini mengisyaratkan kalau bayarannya mencapai miliaran rupiah.

Istri Reino Barack itu mengungkap tak menolak tawaran fantastis tersebut. Ia menyebutnya sebagai rezeki pengantin baru.

"Jelas-jelas dibayar setahun, gede lagi. Di luar ekspektasi manajemen, jujur saja. Dibayar Rp 2 M, padahal awalnya prediksinya Rp 1 M. Shopee benefit sekali. Makasih ya Shopee,” ucap Syahrini sambil tersenyum, April lalu. "Nggak ditawar lagi, rezeki pengantin baru."

Bukan cuma dibayar miliaran, Syahrini yang kian populer sempat pula endorse produk milik Bunga Citra Lestari. Namun cara Syahrini memperlakukan produk kecantikan BCL yang sahabat Luna Maya itu sempat disorot.

Syahrini

Sumber: Instagram


Syahrini sempat dikira membanting produk tersebut. Ia tak urung dibully netter atas sikapnya itu.

"Jelas emosyiiii la mimi khaaann diiiaaahh irrrriiii gaaaak ikhlasss endorse in produknya temen nyaa sii Moonnn," tebak netter. "Kemaren di repost sama mba bcl..eh sekarang dihapus.. kesel kali yak mbak bcl .. kosmetiknya di banting gtu 🤣😂 kaya ga ikhlas promosiinnyaa," ujar netter.

Setelah aksi itu, muncul rumor baru soal Syahrini. Ia tak terlihat masuk daftar pengisi acara meski sebelumnya didapuk sebagai brand ambassador.

Dalam promo, tak ada lagi sosok Syahrini sebagai salah satu pengisi acara. Ia digantikan oleh Didi Kempot sebagai brand ambassador baru. Selain itu, tampak pula sosok Agnes Monica dan Rossa. Pedangdut seperti Nella Kharisma dan Via Vallen juga diundang.

Melihat tak ada Syahrini, netter langsung angkat bicara. Ia disindir cuma dimanfaatkan demi rating hingga terhempas karena menurunkan pamor platform e-commerce yang membayarnya mahal.

"Sdh Diganti Didi kempot min, pdhll blm setahun sdh di depak dr shopee," kata netter. "Smua unfollow shopee gegara satu makhluq it," tutur netter. "Mgk shoppe khilaf,atau memanfaatkan sikon saat awal hot nya dg LM,soalnya saat awal menjadi BA kan dipertemukan dg LM dlm satu acara,biar rating naik mgk," ujar yang lainnya.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru