'Bloodshot' Vin Diesel Cuma Dapat Rating PG-13 Meski Banyak Adegan Pembunuhan
Film

'Bloodshot' diadaptasi dari salah satu cerita Valiant Comics dengan judul sama. Dalam film ini, Vin Diesel akan berperan sebagai Ray Garrison, seorang prajurit yang terbunuh dan dihidupkan kembali.

WowKeren - Setelah membagikan trailer baru pekan lalu, kini Sony rupanya memberikan konfirmasi resmi soal rating yang diusung dalam film "Bloodshot". Namun beda dari dugaan penggemar, film yang dibintangi oleh Vin Diesel ini rupanya cuma dilabeli dengan PG-13.

Film ini hanya mendapat rating PG-13 atau remaja dari MPA (Motion Picture Association), bukan rating R-rated alias dewasa seperti yang diharapkan oleh sebagian penggemar. Padahal, "Bloodshot" menampilkan adegan aksi maupun pembunuhan yang cukup intens jika menilik dari trailernya.

MPA sendiri menyebutkan kalau rating PG-13 diberikan pada "Bloodshot" karena mengandung beberapa adegan kekerasan yang cukup intens dan bahasa kasar. Selebihnya, tidak ada adegan berdarah ataupun kekerasan yang terlalu eksplisit.


Di sisi lain, "Bloodshot" sendiri disebut-sebut akan mengingatkan pada film era 80-an seperti "Robocop", "Terminator" dan "Total Recall". Komik "Bloodshot" pertama kali diciptakan pada tahun 1992 oleh Kevin VanHook dan Yvel Guichet. Komik ini sempat di-reboot pada tahun 2012 lalu dengan melibatkan penulis Duane Swierczynski serta ilustrator Arturo Lozzi dan Manuel Garcia.

Berdasarkan sinopsis yang dibagikan, "Bloodshot" sendiri menceritakan tentang seorang prajurit bernama Ray Garrison yang dihidupkan lagi dengan teknologi nano yang dibuat oleh sebuah organisasi. Hal tersebut membuat Ray Garrison mempunyai kemampuan khusus seperti regenerasi, kekuatan dan perubahan bentuk fisik.

Setelah mengalami penghapusan memori pasca dihidupkan lagi, Ray Garrison kemudian mendapatkan kesempatan untuk menemukan jati dirinya. Ia pun berencana membalas dendam terhadap semua pihak yang membuatnya menjadi seperti sekarang.

Ini bukanlah pertama kalinya Vin Diesel membintangi film adaptasi komik. Seperti yang diketahui, sebelumnya aktor "Fast and Furious" tersebut sempat didapuk sebagai pengisi suara karakter Groot dalam "Guardians of the Galaxy" dari Marvel Cinematic Universe.

Sementara itu, Sony telah mengumumkan bahwa tanggal rilis "Bloodshot" bergerak mundur dari 21 Februari hingga 13 Maret 2020, bulan yang sebelumnya dikosongkan oleh "Godzilla vs Kong". Diundurnya tanggal rilis untuk Bloodshot juga menempatkan film adaptasi komik ini mendekati film Diesel yang lain, "Fast and Furious 9", yang juga dirilis pada bulan Mei.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel