'Birds of Prey' Dapat Rating Mengejutkan Dari Rotten Tomatoes, Layak Tonton?
Film

Situs agregator film Rotten Tomatoes baru saja merilis rating dari kritikus dan penonton untuk 'Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn'.

WowKeren - Film solo "Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn" memang menjadi salah satu sajian pembuka tahun 2020 yang cukup diantisipasi kehadirannya. Terlebih dalam film ini karakter Harley Quinn yang diperankan oleh Margot Robbie tersebut rupanya tak akan kembali terikat dengan kekasihnya, Joker.

Meski menuai atensi berlebih, namun tak bisa dipungkiri kalau biasanya salah satu aspek yang paling berpengaruh akan kesuksesan film ini adalah rating yang diberikan oleh kritikus. Bahkan tak jarang, rating ini terkadang menjadi acuan penggemar untuk menonton sebuah film.

Bicara soal rating, tentunya laman agregator Rotten Tomatoes menjadi salah satu yang paling banyak dijadikan acuan oleh penonton. Belum lama ini, laman tersebut membagikan rating untuk "Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn".

"Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn" sendiri mendapatkan rating yang cukup mengejutkan dari Rotten Tomatoes. Pasalnya, spin-off "Suicide Squad" ini mendapatkan cap segar (fresh) dari situs agregator tersebut, yakni 90%. Bahkan saat pertama kali diumumkan, "Birds of Prey" mendapat nilai 92%.


Photo-INFO

Dari sekian banyak ulasan positif yang diberikan, ada beberapa yang menyoroti tentang kemampuan akting Margot Robbie, Ewan McGregor dan Jurnee Smollet-Bell. Film ini juga terbantu dengan adanya rating-R atau dewasa yang membuat adegan tampak lebih sadis daripada kebanyakan film superhero, namun tetap dengan nuansa komedi.

Di sisi lain, "Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn" sendiri mengisahkan sosok Harley Quinn bersama dengan kelompoknya, yang terdiri dari Huntress (Mary Elizabeth Winstead), Black Canary (Jurnee Smollett-Bell), Cassandra Cain (Ella Jay Basco) dan Renee Montoya (Rosie Perez). Sementara Ewan McGregordidapuk untuk memerankan sosok villain Black Mask.

Diarahkan oleh Cathy Yan, "Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn" sendiri mulai tayang di Tanah Air pada 5 Februari lalu.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru