Diduga Lakukan Manipulasi, Surat Perintah Penangkapan Produser 'Idol School' Ditolak Pengadilan
TV

Dua produser 'Idol School' tengah diselidiki atas tuduhan melakukan manipulasi voting. Meski demikian, pengadilan rupanya tidak menyetujui surat perintah penangkapan yang diajukan oleh polisi dan jaksa.

WowKeren - Ajang survival Mnet "Idol School" kini tengah diselidiki pihak kepolisian atas kecurigaan manipulasi voting. Seperti yang diketahui, sebelumnya polisi telah meneruskan kasus ini ke kejaksaan.

Pihak yang berwajib bahkan telah melakukan pencarian intensif dan penyitaan berkas yang berkaitan dengan kasus ini di gedung CJ ENM. Langkah ini dilakukan setelah mereka menyimpulkan bahwa memang ada manipulasi voting dan penerimaan suap ilegal.

Pada Jumat (14/2) lalu, Kepolisian Metropolitan Seoul mengungkapkan jaksa penuntut telah mengajukan surat perintah penangkapan untuk dua orang, termasuk petinggi Mnet yakni ketua produser (CP) Kim atas tuduhan menghalangi bisnis. Meski demikian, saat itu kepolisian belum bisa mengungkapkan detail yang pasti terkait kasus tersebut.

Saat itu kabarnya pengadilan akan memeriksa kasus ini untuk menentukan validitas surat perintah penangkapan pada Senin (17/2) pukul 10.30 pagi waktu setempat. Namun rupanya pengadilan memutuskan untuk menolak pengajuan surat perintah penangkapan tersebut.


Perlu diketahui bahwa surat perintah penangkapan itu akan diajukan untuk dua produser, di mana salah satunya adalah produser utama yakni CP Kim. Mereka diselidiki untuk dugaan manipulasi voting dan menghalangi bisnis.

Menyusul interogasi tersebut, pengacara Pengadilan Distrik Pusat Seoul yang bertanggung jawab atas surat perintah penangkapan menyatakan alasannya menolak pengajuan surat tersebut. Dia menyatakan bahwa akan sulit bagi pengadilan untuk menyetujui alasan yang diajukan tentang perlunya penahanan mereka.

Sementara itu, sebelumnya ada beberapa peserta "Idol School" yang mengungkap kondisi memprihatinkan mereka saat syuting acara ini. Beberapa peserta merasa kelaparan hingga kedinginan saat syuting sedang berlangsung.

Saking buruknya, beberapa peserta bahkan berusaha untuk memecahkan jendela dan melarikan diri. Selain itu, mereka juga membeberkan berbagai perlakuan tidak adil Mnet dan CJ pada beberapa peserta hingga memberi keuntungan pada kontestan tertentu.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel