Banjir Masuk RSCM, Sejumlah Alat Medis Ikut Terendam
Nasional

Diketahui, ada tiga ruangan yang tergenang banjir yakni salah satunya Departemen Radiologi. Sejumlah alat medis yang ada di tempat tersebut ikut terendam sehingga masih dilakukan pengecekan.

WowKeren - Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo (RSCM) Jakarta Pusat, terendam banjir pada Minggu (23/2). Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Pusat Data Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo dalam akun resmi Twitter.

Akibat adanya air bah yang masuk ini, menyebabkan sejumlah peralatan medis terendam dan perlu dilakukan pemeriksaan untuk mengecek apakah alat masih bisa berfungsi dengan baik. Beberapa di antaranya yang terendam adalah mobile X-Ray dan CT-scan.

"Alat-alat medis yang terendam dalam kondisi mati," kata Kepala Bagian Pemasaran RSCM Ananto. "Sehingga diperlukan pengecekan lebih lanjut untuk mengetahui kondisi mesin."

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta pun mengungkap banjir tersebut. Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan bahwa banjir tersebut disebabkan karena saluran kapasitas pembuangan yang terlalu kecil.


"Saluran ke pembuangan itu pipanya terlalu kecil," kata Satriadi dilansir Antara, Senin (24/2). "Jadi sementara kita menempatkan unit portabel untuk membikin rekayasa baru lagi."

Satriadi mengatakan bahwa saluran pembuangan berada di taman dekat ruang Departemen Radiologi, yang mana ruangan ini merupakan tempat penyimpanan banyak alat medis. Diameter saluran yang kecil tidak bisa menampung air ketika hujan yang turun sangat lebat. Alhasil, air pun meluap dan menyebabkan genangan.

"Tidak ada sumbatan, ini murni karena salurannya kecil," jelas Satriadi. "Airnya tadi saya cek bening kok tidak tercemar artinya murni genangan dari air hujan."

Satriadi kemudian menyiapkan satu buah pompa portabel untuk ditempatkan di dekat taman yang menyebabkan genangan di RSCM. Langkah itu sebagai antisipasi kejadian serupa agar tidak terjadi lagi di kemudian hari. "Nanti seandainya ada curah hujan yang tinggi lagi, saya sudah latih mereka mengoperasikannya," ujar Satriadi.

Diketahui, ada tiga ruangan yang tergenang banjir. Selain Departemen Radiologi ada Departemen Radioterapi dan Departemen Penyakit Dalam. Dengan dibantu pasukan oranye dari penanganan sarana umum, pihak Damkar bekerja membersihkan air secara manual.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait