PDIP Sudah Putuskan Cawalkot Solo Yang Akan Diusung, Siapa?
Nasional

DPP PDIP menyatakan pihaknya telah memutuskan Calon Wali Kota Solo yang akan diusung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 ini. Gibran atau Purnomo?

WowKeren - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan digelar secara serentak pada bulan September 2020 mendatang. Salah satu topik Pilkada yang cukup diperbincangkan adalah terkait pencalonan putra sulung Presiden Joko Widodo yaitu Gibran Rakabuming sebagai Calon Wali Kota (Cawalkot) Solo melalui PDIP.

Selain Gibran, nama lain yang sangat diperhitungkan oleh PDIP adalah Achmad Purnomo. Keduanya kini bersaing ketat untuk mendapatkan suara dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri agar diusung menjadi Cawalkot Solo.

DPP PDIP sendiri menyampaikan jika pihaknya telah memutuskan Cawalkot Solo yang akan diusung. Bahkan, keputusan ini sudah disetujui oleh Megawati sejak beberapa hari lalu. Namun, pengumuman rekomendasi ini baru akan disampaikan pada akhir bulan Maret ini.

"Solo sudah selesai, wis ono (sudah ada) list. Siapa Pak Pacul? Bukan hak saya, Pak Sekjen," kata Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP Bambang Wurianto di kompleks MPR/DPR, Senayan, Jakarta pada Senin (9/3). "Sudah (diputuskan), di depan bu ketum (Megawati) sudah selesai. Sudah kemarin-kemarin."


Bambang menjelaskan jika pengumuman rekomendasi tersebut memang bergantung pada keputusan Megawati selaku Ketua Umum. Nantinya, PDIP akan langsung bergerak memenangkan pasangan yang mereka usung setelah pengumuman disampaikan ke publik.

"Saya kalau soal diumumkan kapan tergantung pada Sekjen dan Bu Ketum. Bambang Pacul kan taat pada tugasnya," jelas Bambang. "Sesungguhnya tugas pada saat diketok, rapat DPP dihadiri ketua umum kan sudah. Berikutnya kita tinggal mengusahakan pemenangan."

"Akhir Maret paling mentok. Itungan saya, akhir Maret itu semua sudah selesai," sambungnya. "Maka DPD kita beri kesempatan untuk bicara dengan DPC sampai dengan 23 Maret. 23 Maret mereka sudah nggak ribut, sudah putusan sendiri."

Bambang lantas menjelaskan alasannya mendorong PDIP agar segera memilih kandidat Cawalkot Solo yang akan diusung jauh sebelum pelaksanaan Pilkada serentak. Menurutnya, persiapan selama lima bulan dapat meningkatkan peluang kemenangan pasangan yang mereka usung pada September mendatang.

"Kenapa DPP berusaha mem-push dari awal, saya hitung itu, kami harus punya persiapan lima bulan. Sehingga rekomendasi ditekan," terang Bambang. "Hitungan saya sebagai pemenangan, rekomendasi 23 Maret selesai semua. Akhir Maret mudah mudahan semua sudah selesai."

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait