Antisipasi Corona, KPAI Minta Anak Tak Lagi Dibiasakan Cium Tangan Orang Dewasa
Nasional

KPAI mengimbau para orang tau untuk memastikan anak mereka tidak melakukan interaksi fisik erat seperti mencium tangan orang dewasa karena bisa menjadi media penularan corona.

WowKeren - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mengimbau para orang tua untuk lebih memperhatikan kesehatan anak-anak mereka di tengah maraknya isu corona. KPAI berharap agar orang tua memastikan anak-anak mereka tak melakukan kontak fisik erat, misalnya mencium tangan orang dewasa atau yang sering disebut sebagai salim.

"Anak juga jangan dibiasakan sekarang cium tangan lagi," kata Komisioner KPAI Bidang Pendidikan Retno Listyarti dalam pernyataan resminya, Sabtu (14/3). Selain itu, KPAI juga mendesak pemerintah untuk meliburkan sekolah dan melakukan metode pembelajaran secara online.

Saat kebijakan menutup sekolah ini diterapkan, KPAI meminta agar para orang tua yang memiliki anak remaja untuk memastikan agar mereka tidak sering pergi keluar rumah. Sebab, tempat-tempat dengan kerumunan orang cukup berpotensi menularkan virus tersebut. "Pastikan anak-anak tidak ke kerumunan ataupun keramaian, seperti pusat perbelanjaan dan bioskop," kata Retno.

Retno juga meminta agar kesehatan anak diperhatikan lebih serius misalnya dengan mencukupi kebutuhan gizi seimbang, istirahat yang cukup. Anak- anak harus menjaga perilaku hidup bersih dengan mencuci tangan dan diimbau untuk tidak main keluar rumah.


Imbauan tak hanya ditujukan untuk anak-anak. KPAI juga mengingatkan agar para orang tua yang bekerja di luar rumah menghindari tempat-tempat dengan keramaian orang. Ia mengingatkan jika salah satu anggota keluarga sakit maka akan mempengaruhi anggota keluarga yang lain.

"Semua orang tua harus berhati-hati karena kalau anak sakit, energi orang tua akan habis, risiko juga orang tuanya bisa sakit," tutur Retno. "Ketika anak sakit, bisa satu keluarga sakit."

Kasus corona sendiri kian meluas di Indonesia. Jumlah pasien yang dinyatakan positif menderita virus corona juga terus bertambah. Bahkan hanya selang waktu sehari, ada penambahan sebanyak 27 kasus.

Hingga hari ini, Sabtu (14/3), jumlah pasien yang dinyatakan positif menderita corona sudah mencapai 96 orang. Padahal sehari sebelumnya, Jumat (13/3) jumlahnya masih di angka 69.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru