Farhat Abbas Sukses Jadi Bahan Tertawaan, Beri Saran Minum Obat Alergi Untuk Sembuhkan Corona
Instagram/farhatabbasofficial
Selebriti

Saran Farhat Abbas untuk menyembuhkan gejala virus corona langsung menjadi sorotan netizen. Berdasarkan pengalaman batuk yang dialaminya, ajakan pengacara kondang ini menuai komentar miring.

WowKeren - Farhat Abbas ikut menyoroti COVID-19 atau wabah virus corona yang kini sudah ditetapkan sebagai pandemi, atau wabah yang telah meluas di berbagai negara. Dalam postingan pada Sabtu (14/3), postingan Instagram Farhat soal wabah virus corona menjadi sorotan netizen.

Pasalnya pengacara kondang sekaligus mantan suami dari Nia Daniati itu mengajak masyarakat Indonesia untuk mengonsumsi obat alergi untuk menyembuhkan virus corona. Dalam tulisannya, Farhat mengaku pernah mengonsumsi obat alergi ketika batuk, yang menjadi salah satu gejala virus corona. Berkat obat alergi tersebut, batuk Farhat langsung hilang.

"Ke ingat saat kesengat lebah, ada yg nyaranin kalo sakit bengkak boleh minum obat alergi. Ternyata manjur, gak gatal, sakit ataupun bengkak lagi," tulis Farhat di keterangan unggahannya. "Saat batuk gak berhenti2 dikasih obat alergi ama dokter langsung sembuh, semoga virus korona juga demikian. Demikian. FA."

Pria berusia 43 tahun ini juga menyarankan masyarakat Indonesia yang terkena gejala virus corona melakukan hal seperti dirinya. "'Saran: Kalau takut atau mulai terkena gejala korona, minum juga obat alergi gatal-gatal disamping obat lainnya, semoga lekas sembuh," sambung Farhat.


Farhat Abbas

Instagram

Sontak unggahan Farhat langsung ramai dikomentari warganet. Namun sebagian besar netizen malah menertawakan saran ayah dari Gusti Rayhan itu.

"Terimaksih pa FA tadi Ayam saya mium obat alergi sekarang mati," tulis akun @endi***. "Nulis Corona aja salah lu bas," sambung akun @desy***. "Masa kena korona suruh minum obat alergi," tambah akun @fariz***. "Terimasih sarannya Pak Farhat, tp mungkin Pak Farhat batuknya jenis batuk alergi makanya diberi obat alergi. Kalau Covid-19 saya kurang yakin. Tapi, ini bukan bidang keilmuan saya sih," komentar akun @donni***.

"Terima kasih saya tidak akan mencoba," imbuh akun @derri***. "Apa sih hat, gk nyambung wkwkwkwk," sahut akun @dwie***. "Coba buktikan lu kena Korona dulu trus minum obat Alergi," seru akun @andi***. "Pengacara minim prestasi jd sering bikin sensasi supaya tetap dikenal utk di isolasi..." kata akun @putra***.

Terbaru kasus corona di Indonesia mencapai 117 orang dinyatakan positif terjangkit virus yang berasal kota Wuhan, Tiongkok tersebut. Demi mencegah penyebaran virus corona yang semakin cepat, sejumlah pemerintah daerah menerapkan sistem lockdown. Sistem tersebut mengimbau masyarakat agar menjalankan kegiatan di rumah dan sebisa mungkin tak bepergian. Kegiatan belajar-mengajar di sekolah pun ikut diliburkan selama 2 minggu.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru