Intan RJ Masih Berharap Dapat Panggilan Telepon dan Peluk Cium Pasca 3 Hari Suami Meninggal Dunia
Instagram//intanrj2
Selebriti

Intan RJ belum bisa tegar usai suami tercinta, Wahyu Indra Utama tutup usia pada 14 Maret lalu. Ia pun masih mengenang kebiasaan-kebiasaan sang suami semasa hidup.

WowKeren - Duka mendalam masih dirasakan penyanyi cantik Intan RJ. Suami Intan, Wahyu Indra Utama meninggal dunia pada 14 Maret lalu usai berjuang melawan infeksi paru-paru.

Hingga saat ini Intan masih belum bisa tegar atas kepergian sang suami. Bahkan perempuan bernama asli Intan Rizky Jaenab ini masih berharap mendapat panggilan telepon dari suami.

"Yang dirasakan tiga hari setelah almarhum suami pergi yang pasti aku masih berharap ada telepon dari suami," kata Intan saat ditemui di rumah duka kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat pada Selasa (17/3) seperti dilansir dari Suara. "Bilang dia mau pulang ke rumah."

Bukan hanya panggilan telepon, Intan juga berharap dipeluk dan dicium sang suami. Namun hal tersebut dirasa tidak baik bagi Intan, ia pun kini berusaha untuk mengikhlaskan suami tercinta.


"Terus berharap kalau masih ada yang ngetuk pintu, ada yang kasih pelukan ada yang kasih ciuman walaupun dia capek dan saya capek, masih bisa quality time, masih berharap begitu," sambung Intan. "Tapi balik lagi, kalau ini ternyata bukan mimpi, tapi ternyata dia udah nggak ada dan rasanya makin sakit ya aku harus move on."

Intan pun kini hanya bisa berusaha tegar dan kuat untuk dua anaknya, Almira dan Abdullah Maulana Utama. "Aku harus bangkit untuk anakku, kalo anak-anak lihat aku nangis terus pasti mereka bilang 'mama kenapa sih nangis' terus jadi rasanya gimana ke anak. Jadi ke flashback ya," ujarnya.

Meski belum genap seminggu kepergian suami, Intan ingin melupakan kenangan manis bersama mendiang. Ia mengungkap rencana akan membagikan barang-barang kesayangan mendiang suami pada orang lain. Sederet hewan peliharaan hingga barang-barang kesayangan suami pun sudah disiapkan Intan.

Seperti diketahui suami Intan sempat mengalami koma karena infeksi paru-paru. Namun sebelum itu, Wahyu jatuh dari tangga sehingga menyebabkan pendarahan di bagian kepalanya.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru