Positif Corona Sepulang dari Turki, Bima Arya Dirawat di Ruang Isolasi
Nasional

Selain Bima, ada satu orang pejabat yang juga dinyatakan positif corona usai pulang dari Turki dan Azerbaijan. Mereka pun menjalani isolasi di RSUD Kota Bogor selama minimal 14 hari ke depan.

WowKeren - Wali Kota Bogor Bima Arya dinyatakan positif terinfeksi virus corona usai pemeriksaan yang dilakukan pada Selasa (17/3). Ia diketahui baru saja pulang dari Turki dan Azerbaijan.

"Pada hari Kamis sore, kemarin tanggal 19 Maret 2020, Wali Kota Bogor Bima Arya, telah menerima hasil tes SWAB yang menunjukkan positif Covid-19," kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno dalam keterangan tertulis, Jumat (20/3).

Selain Bima, ada satu orang pejabat yang juga dinyatakan positif corona usai pulang dari kedua negara tersebut. Saat ini, keduanya menjalani perawatan isolasi di RSUD Kota Bogor selama 14 hari ke depan. "Setelah dinyatakan positif, Wali Kota Bogor, Bima Arya dan pejabat yang dimaksud, akan menjalani proses isolasi di RSUD Kota Bogor, selama minimal 14 hari ke depan," ujar Retno.

Retno menyebut jika wali kota akan mempercayakan sepenuhnya penanganan masa isolasi pada pihak RS sebab menurutnya RSUD Kota Bogor memiliki kesiapan yang matang untuk merawat pasien corona. "RSUD Bogor memang sejak jauh-jauh hari mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan untuk mengantisipasi wabah Covid-19 di Kota Bogor," ujar Retno.


Terkait kondisinya yang positif corona, Bima pun sudah menghubungi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Ia juga telah mengabarkan informasinya ke Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan dan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

Kondisi Bima tidak akan berdampak pada tugas-tugas pemerintahan yang dijalankannya. Sebab, sudah ada wakil wali kota yang siap menggantikan Bima untuk sementara waktu dalam menjalankan tugas-tugas di pemerintahan.

"Pelaksanaan pemerintahan kota akan berjalan seperti biasanya," lanjut Retno. "Di bawah koordinasi wakil wali kota untuk menjalankan tugas-tugas pemerintahan dengan tetap fokus pada penanganan dan pencegahan pandemi virus corona lebih luas."

Sementara itu, Bima mengimbau agar masyarakat tetap waspada di tengah pandemi corona. "Betul-betul menjaga kesehatan dan selalu berhati-hati dalam tawakal dan munajat kepada Yang Maha Kuasa," ucapnya.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait