Abaikan Sanksi KPI, ‘Pagi-Pagi Pasti Happy’ Harus Hentikan Penayangan Selama 10 Hari
TV

Program acara 'Pagi-Pagi Pasti Happy' di Trans TV harus menghentikan penayangannya selama sepuluh hari karena dianggap tidak melaksanakan sanksi yang diberikan oleh KPI.

WowKeren - Baru-baru ini Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat melayangkan sanksi teguran berupa pemberhentian sementara terhadap program “Pagi-Pagi Pasti Happy” Trans TV. Tak tanggung-tanggung, teguran tersebut bahkan berlangsung hingga 10 hari yaitu mulai tanggal 23 sampai dengan 27 Maret 2020 dan tanggal 30 Maret 2020 sampai dengan 3 April 2020.

Menilik dari website resmi milik KPI, surat penghentian sementara untuk Program Siaran “Pagi Pagi Pasti Happy” Trans TV dikeluarkan pada Kamis (19/3). Selama menjalani sanksi penghentian sementara, Trans TV dilarang menayangkan program acara dengan format sejenis pada waktu yang sama atau di luar waktu siar lainnya.

Dari sana juga diterangkan bahwa keputusan sanksi penghentian sementara itu dilandasi karena Trans TV mengabaikan surat keputusan KPI Pusat Nomor 137/K/KPI/31.2/03/2020 tertanggal 10 Maret 2020. Bahwa seharusnya program ini melakukan penghentian sementara sejak tanggal 16 sampai dengan 20 Maret 2020.


“Kami menyesalkan pengabaian tersebut dan kami menganggap Trans TV telah melanggar keputusan yang sudah dibuat KPI,” ujar Mimah Susanti. “Hal ini jelas tidak sejalan dengan keinginan kita bersama untuk menata penyiaran yang baik dengan melaksanakan semua aturan dan regulasi penyiaran yang berlaku di negara ini.”

“Penghentian sementara ini bukan untuk mengekang atau mematikan kreativitas kalangan industri penyiaran,” tambah Mimah Susanti. “Tapi ini untuk memicu dan mengembangkan kualitas siaran kita dan juga menyelaraskan dengan aturan yang berlaku.”

Kendati demikian, pihak KPI akan memantau lebih lanjut terkait pelaksanaan sanksi tersebut. “Kami juga minta masyarakat ikut mengawasi pelaksanaan sanksi penghentian tersebut,” tutup Mimah Susanti.

Sementara itu, diketahui pada Senin (16/3) “Pagi-Pagi Pasti Happy” memang melakukan siaran langsung. Bahkan di hari itu untuk pertama kalinya program ini melakukan siaran langsung tanpa menghadirkan penonton bayaran ke studio.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel