Westny DJ Rasakan Keajaiban Jelang Kelahiran Anak Pertama
Instagram/westnydj
Selebriti

Westny DJ menceritakan kisahnya saat merayakan Nyepi yang berbeda dari tahun sebelumnya. Tidak hanya karena bersama sang suami, melainkan juga maraknya wabah Corona.

WowKeren - Penggemar film "Filosofi Kopi" tentu tidak asing dengan aktris cantik kelahiran Jerman Westny DJ. Tidak hanya cantik, wanita bernama asli Ni Made Westny DJ ini juga memiliki bakat akting cukup apik. Terbukti ia telah membintangi banyak judul sinetron dan FTV.

Belum lama ini Westny bahagia menceritakan kehamilan anak pertamanya. Diakui Westny, ia merasakan banyak keajaiban. Saat merayakan Nyepi tahun ini, ia pun merasakan hal yang berbeda.

Bukan hanya karena sudah memiliki suami, Westny juga akan menjadi ibu. Perayaan Nyepi tahun ini pun difokuskan bagi dirinya berdoa untuk kelancaran persalinan nanti.

"Nyepi tahun ini is a little different, all though last year i spent my nyepi with you also but its only the 2 of us, dan kita belum nikah 😊, this year is a truly big blessing, me and wayan prepared utk kehadiran #babybuntel soonπŸ€—β€οΈ," ungkap Westny. "Aku ngrasain banyak bgt miracle semenjak hamil buntel, and i am so excited bisa ngrayain hari raya nyepi sebelum buntel is born."


"The silence me time made me wanted to Focus utk lebih berdoa utk segala kelancaran, mental, membenahi sikap dan sifat lg utk jadi personal yang lebih baik, dan lebih dewasa.. i can't believe i'm becoming a mother soon..πŸ™πŸ»" lanjut Westny. "Smoga i can be a good mother for buntel and istri yg baik utk @igwsk πŸ™πŸ»."

Di akhir tulisannya, Westny tidak lupa mengucapkan selamat bagi umat yang merayakannya. "Selamat Hari Raya Nyepi, Tahun Baru Saka 1942 umat Hindu yang merayakannya. Semoga di Tahun Baru Saka ini, akan tercipta kedamaian. Doa ini pun kuucapkan tidak hanya bagi umat hindu.. tapi semua umat manusia agar selalu diberkahi dan dilindungi serta mencapai kedamaian sesamanya," tandas Westny.

Di bagian unggahan Insta Story miliknya, Westny mengaku penjagaan di bali jauh lebih ketat. Masyarakat diminta lebih awas untuk mengantisipasi wabah virus Corona yang kini merebak.

"Penjagaan di Bali juga menjadi lebih ketat dibanding saat Hari Raya Nyepi sebelum-sebelumnya. Nyepi kali ini lebih strict lagi, pecalang ngejaga banget sekeliling komplek," ungkap Westny. "And Nyepi di-extend jadi 2 hari sampai today, for the sake of corona safety."

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru