Inilah Anggota Keluarga Kerajaan Pertama yang Meninggal Akibat Corona
Getty Images
Dunia

Putri Maria Teresa dari Spanyol, yang juga menjadi sepupu dari Raja Felipe VI, telah mengembuskan napas terakhirnya akibat COVID-19 pada Jumat (23/3) lalu dalam usia 86 tahun.

WowKeren - Virus corona (COVID-19) yang menyebar ke seluruh penjuru dunia benar-benar menyerang banyak orang tanpa pandang bulu. Bahkan anggota keluarga Kerajaan pun terjangkit virus yang kini ditetapkan sebagai pandemi global ini.

Bukan hanya Prince of Wales (Pangeran Charles) maupun Pangeran Albert dari Monako, satu lagi anggota Kerajaan yang terjangkit virus corona adalah Putri Maria Teresa dari Spanyol. Bahkan laporan terbaru menyebut bahwa Putri Maria Teresa telah mengembuskan napas terakhirnya akibat COVID-19 pada Jumat (23/3) lalu dalam usia 86 tahun.

Seperti dikutip dari The Sun pada Senin (30/3), Maria yang juga sepupu Raja Felipe VI itu menjadi anggota keluarga kerajaan pertama di dunia yang meninggal karena terjangkiti wabah virus corona. "Pada siang ini, saudari kami Maria Teresa de Borbon Parma dan Borbon Busset, korban virus corona Covid-19, meninggal di Paris dalam usia 86 tahun," tutur adik Putri Maria Teresa, Pangeran Sixto Enrique de Borbo.

Kabar duka ini datang setelah hasil tes kesehatan Raja Felipe VI negatif COVID-19. Sementara pemakaman Putri Maria Teresa sendiri kabarnya telah berlangsung Jumat kemarin di Madrid, Spanyol.


Di sisi lain, Putri Maria Teresa lahir di Paris pada 28 Juli 1933 silam. Semasa hidupnya, Putri Maria Teresa menimba ilmu di Sorbone dan meraih gelar profesor di sana.

Maria Teresa juga menjadi profesor di bidang sosiologi di Complutense University, Madrid. Putri Maria Teresa besar dan tinggal di Prancis. Ia dikenal kerap membela hak-hak perempuan.

Sebagai informasi tambahan, saat ini Spanyol telah mencatatkan 80,110 kasus positif corona. Jumlah ini mengalami kenaikan sekitar 6,875 kasus dalam kurun waktu 24 jam terakhir. Bukan hanya itu saja, Spanyol juga menjadi negara kedua yang mencatatkan jumlah kematian terbanyak akibat COVID-19 di dunia, mengekor di belakang Italia dengan total 10,779 kematian per Senin (30/3).

Terlepas dari hal tersebut, menyusul berita kematian Putri Maria Teresa ini, pihak Kerajaan Inggris dan Monako mengabarkan bahwa saat ini kondisi kesehatan Pageran Albert dan Pangeran Charles semakin membaik setelah melakukan isolasi dan perawatan selama beberapa waktu terakhir.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru