Emilia Clarke 'Game of Thrones' Janjikan Kencan Makan Malam untuk Donatur Virus Corona
Getty Images
Selebriti

Emilia Clarke rupanya menawarkan diri untuk menjadi teman kencan bagi para donatur virus corona (COVID-19) yang mau menyumbangkan harta mereka ke SameYou, yayasan amal miliknya.

WowKeren - Pandemi virus corona (COVID-19) benar-benar membuat masyarakat dunia panik bukan kepalang. Bahkan per Selasa (31/3), tercatat ada 785,775 kasus positif corona di seluruh dunia, dengan jumlah korban meninggal sebanyak 37,815 jiwa.

Bicara soal wabah corona, sudah tentu masalah terkait pembiayaan, akses obat-obatan, alat dan perlengkapan medis hingga sumber daya manusia menjadi topik yang tak dapat dilepaskan dari hal ini. Bahkan banyak orang yang berusaha membantu, menggalang dana dan bahkan memberikan sumbangan secara individual untuk meringankan beban badan sosial dan pemerintah menghambat dan mencari solusi dari penyebaran virus corona.

Terkait hal ini, aktris cantik Emilia Clarke menggalang dana untuk mengatasi penyebaran virus corona dengan cara unik. Dia menawarkan diri untuk menjadi teman kencan bagi para dermawan yang mau menyumbangkan harta mereka ke SameYou, yayasan amal miliknya.

Program bernama COVID-19 Relief Fund ini menggelar lelang bagi mereka yang mau menyumbang dana untuk membantu melawan virus corona. Salah satu hadiahnya adalah bisa melakukan kencan makan malam bersama bintang "Game of Thrones" ini.


Namun karena semua orang harus menerapkan social distancing dan physical distancing demi mencegah penyebaran virus, Emilia Clarke akan menemani donatur makan malam, secara virtual. "Halo semuanya! Aku punya permintaan kecil. Maukah kalian membantuku? Apakah kalian bersedia, berdonasi sampai tercapai £250,000 (sekitar Rp5 miliar) untuk penggalangan dana SameYou COVID-19 Relief Fund?" kata Emilia Clarke di video Instagram.

Emilia menjelaskan kalau donatur melakukan donasi lewat situs resmi SameYou, nantinya akan muncul tautan untuk di-klik. Donatur bisa menandai sebuah kotak dan akan dipilih secara acak. Kemudian akan terpilih 12 orang beruntung yang bisa bergabung untuk makan malam bareng Emilia Clarke secara virtual.

"Nanti kita bisa makan bersama sambil membicarakan banyak hal seperti isolasi, ketakutan-ketakutan kita, berbagi video lucu dan fakta bahwa aku tidak bisa masak. Ini akan menyenangkan! Akan menarik!" Lanjutnya.

Sebagai informasi tambahan, SameYou didirikan Emilia Clarke untuk fokus membantu penyembuhan orang-orang yang mengalami cedera otak. Aktris 33 tahun ini sendiri pernah menderita aneurisme otak.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru