Martunis Putra Angkat Cristiano Ronaldo Akhirnya Resmi Menikah
Instagram/martunis_ronaldo
Selebriti

Setelah menggelar acara lamaran pada tahun 2019 lalu, Martunis akhirnya menikahi sang pujaan hari belum lama ini. Lantas apakah Cristiano Ronaldo hadir ke pernikahan putra angkatnya?

WowKeren - Martunis menyampaikan kabar bahagia belum lama ini. Putra angkat Cristiano Ronaldo tersebut akhirnya melepas masa lajang dengan menikahi sang kekasih, Sri Wahyuni, di Banda Aceh.

Hal ini ditunjukkan Martunis saat mengunggah foto-foto acara pernikahannya dengan Sri di Instagram pada Selasa (31/3). Acara pernikahan Martunis pun tampak digelar dengan sederhana dan dihadiri oleh keluarga serta kerabat terdekat.

Tak hanya itu, Martunis dan Sri terlihat serasi memakai baju pengantin berwarna abu-abu sambil memamerkan buku nikah mereka. Martunis pun merasa bersyukur atas dukungan dan doa dari orang-orang di sekitarnya.

"Alhamdulillah Akhirnya Sah, Terimakasih untuk keluarga dan teman-teman semua yang sudah hadir.." tulis Martunis di bagian keterangan Instagram. "Dan terimakasih untuk kalian yang sudah mendoakan kami.. terimakasih Keluarga dan Teman-Temanku semua."


Selain memberikan ucapan selamat sekaligus doa, para netter juga penasaran tentang sosok Ronaldo yang tak hadir di pernikahan Martunis. Namun mereka berusaha memaklumi Ronaldo yang tak hadir di pernikahan Martunis karena adanya virus corona alias Covid-19 yang mewabah di seluruh belahan dunia.

"SelAmat martunis moga bahgia dunia akhirat," komentar akun @na****77. "Alhamdulilah.. selamat ya," tambah akun @sheil*****adila. "Selamat semoga samawa mas @martunis_ronaldo dan segera diberikan momongan," seru akun @anto******anto218.

"Mana ronaldo nyaa?" ujar akun @yo***z_. "CR7 mana neh? Ga dateng gara2 ada corona ya," imbuh akun @int*****uni. "Buat kalian yg nanya mana ronaldo? Kalian pikirlah, skrng wabah corona, ronaldo ga bisa datang," sahut akun @raja****a___.

Sementara itu, Martunis menarik perhatian Ronaldo setelah ia selamat dari tsunami Aceh di tahun 2004 silam. Kala itu, Martunis yang masih berusia 7 tahun ditemukan selamat dengan memakai baju jersey timnas Portugal, negara asal Ronaldo.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait