Raffi Ahmad Digaet TMC Polda untuk Beri Imbauan Physical Distancing dan Larangan Mudik
Instagram/raffinagita1717
Selebriti

Mempunyai banyak penggemar membuat TMC Polda Metro Jaya menggaet Raffi Ahmad untuk mengimbau masyarakat agar melakukan physical distancing. Raffi juga mengingatkan masyarakat untuk tidak mudik.

WowKeren - Pandemi virus corona membuat Pemerintah Indonesia mengimbau masyarakat membatasi aktivitas di luar rumah jika tidak dalam keadaan yang mendesak. Namun ternyata, imbauan pemerintah masih terus menerus dilanggar oleh masyarakat.

Tak kehilangan akal, Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya akhirnya memutuskan untuk menggaet aktor sekaligus pembawa acara Raffi Ahmad. Tugas Raffi adalah mengajak masyarakat untuk melakukan physical distancing.

"Assalamualaikum wr wb, saya Raffi Ahmad beserta keluarga saya. Mengimbau untuk kalian semuanya, tolong sayangi diri kalian dan sayangi keluarga kalian, dan jaga jarak 1-2 meter," ucap Raffi dalam video di akun Twitter TMC Polda.

"Ada istilahnya social distancing, ada istilahnya physical distancing. Itu semua agar kita bisa memutuskan tali dari virus corona ataupun wabah yang bernama Covid-19," lanjut Raffi.

Sementara itu, bulan puasa yang semakin dekat serta momen lebaran memang sudah sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia. Namun karena adanya wabah virus corona ini membuat pemerintah khawatir dengan semakin banyaknya masyarakat yang bisa terserang penyakit tersebut.


Raffi Ahmad Digaet TMC Polda untuk Beri Imbauan Physical Distancing dan Larangan Mudik

Twitter

Oleh karena itu, Raffi juga turut mengimbau agar masyarakat tak melakukan tradisi mudik. Semua itu dilakukan demi kesehatan dan keselamatan keluarga di kampung halaman.

"Sebentar lagi kita akan menghadapi dan menjalankan ibadah puasa, sebentar lagi akan Lebaran, ingat mohon jangan mudik dulu, kasihan. Sayangilah diri kalian, sayangilah keluarga kalian. Sekali lagi, kalau kalian pulang ke kampung takutnya menularkan keluarga kita di kampung malah terkena, kasihan," ujar Raffi.

"Pokoknya tolong jaga jarak, jaga kesehatan kalian, dan pastinya untuk kalian semua tetap jaga kesehatan. Ingat! Ikuti anjuran pemerintah Di Rumah Aja dan jangan mudik dulu demi kebaikan kita bersama," imbuhnya.

Di akhir video, Raffi menyampaikan harapannya terhadap kondisi Indonesia dan dunia agar kembali pulih seperti sedia kala. "Semoga semuanya dijauhkan dari penyakit ini, Indonesia, dunia, bisa beraktivitas lagi. Dan kita semua bisa bebas dari virus corona. Saya Raffi Ahmad, stay safe, stay healthy," tutup Raffi.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru