Tak Gelar Pesta, Farah Quinn Rayakan Ultah ke-40 dengan Nikmati Dunia Bebas Polusi
Instagram
Selebriti

Farah Quinn membagikan momen perayaan ulang tahun yang sederhana tanpa adanya pesta. Farah lebih memilih mengambil hikmah dari wabah virus corona yang menyerang hampir seluruh penjuru dunia saat ini.

WowKeren - Hari ulang tahun seharusnya menjadi momen yang menyenangkan sekaligus istimewa bagi kebanyakan orang. Namun berbeda jika berulang tahun saat wabah virus corona seperti saat ini.

Momen itu dialami koki terkenal Farah Quinn karena harus merayakan ulang tahunnya yang ke-40 dengan sederhana. Farah mengaku tidak menggelar pesta dan justru sibuk mengurus anaknya.

"Alhamdulillah hari ini umur saya memasuki dekade baru, 40 tahun, di tengah coronavirus pandemic. Tidak ada party, tidak ada perayaan bersama teman, yang ada hanyalah social distancing, kue ulang tahun buatan sendiri (untung bisa bikin)," tulis Farah pada Rabu (8/4).

"Pagi yang sibuk mengurus si kecil cantik. Organizing makanan untuk dikirim ke panti asuhan dan juga baking roti di dapur untuk dikirim ke teman dan customers," lanjut Farah.

Selama melakukan karantina diri, Farah mengisi kegiatan dengan membersihkan alat dapur. Ia pun tidak lupa juga menjaga stamina tubuhnya agar tetap kuat.


"Selain itu saya juga seharian tidak berhenti mensanitasi alat dapur dan semua benda yang saya sentuh, sambil berusaha untuk menjaga stamina tubuh yang kuat. Ini bukanlah ulang tahun yang saya harapkan. Memasuki 40 th adalah tahap yang penting dan ini adalah ulang tahun yang tidak akan pernah saya lupakan," cerita Farah.

Sementara itu, Farah mengaku akan selalu ingat momen yang sangat spesial di ulang tahunnya. Sebab, ia dapat melihat masyarakat Indonesia maupun dunia saling membantu di tengah masa sulit seperti saat ini.

"Yang membuat hari ini sangat spesial adalah melihat masyarakat dunia yang saling mengulur tangan di masa yang sulit ini. Keluarga, teman, dan orang-orang yang tidak dikenal saling menolong teman-teman yang membutuhkan, kita semua mencoba mensupport restaurant bisnis dengan memesan menu on line dan juga memberi makanan dan tips ke para drivers ojol," ungkap Farah.

Pertambahan usia saat ini memang sangat terasa berbeda bagi Farah. Meski begitu, Farah mengambil sudut pandang positif dari pandemi virus corona ini.

"Kita semua menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarga, polusi di dunia pun menjadi banyak berkurang. Itulah yang akan paling saya ingat di ulang tahun yang ke 40 ini, kita semua menghadapi reality yang baru, membuat kita lebih berendah hati," ucap Farah.

"Kita juga lebih menghargai hal-hal kecil yang sebelumnya kita anggap biasa saja. Kadang untuk menghasilkan banyak kebaikan di dunia, kita semua harus melalui masa sulit seperti ini. Masha Allah," tutup Farah.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait