Berakting Agar Dapat Komentar Kebencian, Ahn Bo Hyun Makin Bahagia Usai Bintangi 'Itaewon Class'
TV

Saat hadir di 'E-News Exclusive', Ahn Bo Hyun membahas berbagai hal menarik soal drama yang baru saja dibintanginya yakni 'Itaewon Class'. Penasaran seperti apa penuturan lengkapnya?

WowKeren - Aktor tampan Ahn Bo Hyun muncul di episode terbaru "E-News Exclusive" yang tayang pada Rabu (22/4) lalu. Dalam kesempatan tersebut dia membahas soal drama yang baru saja dibintanginya yakni "Itaewon Class".

Dalam drama ini sendiri dia berperan sebagai Jang Geun Won, anak presdir Jang Ga yang jahat dan sering berkonflik dengan Park Sae Ro Yi (Park Seo Joon). Aktingnya sebagai penjahat mendapat banyak pujian dari pemirsa setia drama ini.

Setelah membintangi "Itaewon Class", Ahn Bo Hyun merasa jadi lebih bahagia. "Setelah menyelesaikan 'Itaewon Class' baru-baru ini, aku hidup dengan bahagia setiap hari," tuturnya.

Ahn Bo Hyun juga mengungkapkan kalau popularitasnya semakin meningkat setelah membintangi drama JTBC ini. Salah satunya terlihat dari peningkatan jumlah followers-nya di media sosial.


Berakting Agar Dapat Komentar Kebencian, Ahn Bo Hyun Makin Bahagia Usai Bintangi \'Itaewon Class\'

Soompi

"Mengingat keadaan saat ini, aku tidak bisa keluar sehingga tidak merasakan pengaruhnya secara fisik. Tapi aku menerima banyak cinta ketika aku melihat jumlah pengikutnya di media sosial mengalami peningkatan. Aku tahu itu akan berhasil, tapi aku tidak menyangka drama ini akan berhasil dengan sangat baik," jelas Ahn Bo Hyun.

Ahn Bo Hyun kemudian mengungkapkan kebahagiaannya meski mendapat banyak komentar kebencian. Sebab dengan begitu dia berhasil mendalami karakternya dengan baik sebagai orang jahat.

"Banyak orang yang mencaciku. Pada awalnya, aku berakting untuk mendengar komentar kebencian itu. Setiap kali aku menerimanya, aku akan berpikir bahwa aku baik-baik saja. Itu benar-benar menjadi sumber kekuatan bagiku. Aku menerima lebih banyak komentar kebencian untuk adegan yang ku rekam dengan tujuan menerima kebencian," pungkasnya.

Sementara itu, "Itaewon Class" berhasil mencetak rating yang tinggi selama tayang di layar kaca. Episode terakhir drama yang juga dibintangi oleh Kwon Nara ini bahkan mencapai rating hingga 16,5 persen, sebuah angka yang cukup tinggi untuk ukuran TV kabel.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru