Mulan Jameela Dinilai Tak Etis Kritik Kebijakan Pertamina, Bikin Geram Ojol Hingga Ditantang Debat
Instagram/mulanjameela1
Selebriti

Sebelumnya Mulan Jameela mengkritik Pertamina karena memberi diskon pada driver ojol di tengah pamdemi corona. Kritikan tersebut dinilai menyudutkan driver ojol dan membuat mereka geram.

WowKeren - Kritik penyanyi sekaligus anggota DPR RI Mulan Jameela pada Pertamina berbuntut panjang. Mulan memang sempat mengaku tidak setuju Pertamina memberikan diskon untuk para driver ojek online alias ojol. Ia berharap pemberian diskon bisa dirasakan masyarakat kurang mampu lainnya, bukan hanya driver ojol.

"Kebijakan #casback50% pertamina terhadap ojol juga menimbulkan kecemburuan bagi yang lainnya. Bagaimana nasib kaum ojek konservatif atau supir angkot juga sama-sama warga negara Indonesia," kata Mulan Jameela di Instagram Story pada Selasa (21/4) lalu. "Mohon pertimbangan lebih matang lagi agar masyarakat bisa merasakan perhatian yang lebih merata."

Atas kritikan tersebut Ketua Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia, Igun Wicaksono menilai Mulan tidak etis karena telah menyudutkan driver ojol di tengah pandemi corona. Ia mengatakan seharusnya Mulan yang berstatus sebagai wakil rakyat membela para driver ojol.

"Seharusnya MJ mendukung kebijakan Pertamina terhadap ojol karena ojol saat ini sebagai profesi pekerjaan yang masih aktif sesuai PSBB dan Permenkes mau pun Permenhub melayani masyarakat," kata Igun Wicaksono pada Minggu (26/4) seperti dilansir dari Suara. "Silahkan MJ perjuangkan kelompok profesi lain yang terdampak pandemi Covid-19 untuk mendapatkan fasilitas seperti ojol, namun dengan tidak menyudutkan dan membuat tendensi seakan ojol yang hanya diperhatikan."

Mulan Jameela

Instagram Story

Igun menambahkan hanya memperjuangkan hak para driver ojol sama seperti profesi pekerjaan lainnya. Ia juga meminta agar berbagai pihak dari profesi lainnya yang terdampak corona juga dapat bersuara memperjuangkan hak mereka.


"Kami sebagai asosiasi pengemudi ojol memang terus bersuara sesuai koridor peraturan melalui berbagai jalur komunikasi dan akan terus perjuangkan profesi pekerjaan kami sebagai pengemudi ojol agar pemerintah perhatikan pengemudi ojol," sambungnya. "Seharusnya pihak lain juga silahkan bersuara seperti kami agar mendapatkan perhatian dari pemerintah."

Igun pun menantang Mulan untuk debat terbuka melalui kanal podcast. "Iya betul (layangkan tantangan debat kepada Mulan Jameela). Tantang debat terbuka melalui kanal podcast," jelasnya.

Igun menjelaskan bahwa para driver ojol bekerja mempertaruhkan nyawa demi menghidupi keluarga di tengah pandemi corona saat ini. Ia pun menilai kebijakan Pertamina untuk memberi diskon BBM sudah benar dilakukan.

"Pengemudi ojol berjibaku di jalanan di tengah badai COVID-19, kami pertaruhkan hidup untuk nafkah keluarga dan melayani masyarakat yang sedang menjalani kepatuhan #dirumahsaja dari Pemerintah," ungkapnya.

Alhasil, Igun sangat tidak setuju dengan kritik yang disampaikan oleh istri Ahmad Dhani itu. Ia pun mengecam kritikan Mulan tersebut.

"Belum lagi harus berjibaku dengan kondisi ekonomi yang memang sedang sangat sulit untuk semua lapisan masyarakat, tidak hanya ojol," tuturnya. "Apakah salah apabila BUMN Pertamina mengeluarkan kebijakan bagi pengemudi ojol untuk mendapatkan diskon pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) sebesar 50%, untuk membantu operasional pengemudi ojol sekaligus untuk melayani masyarakat juga."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru