Imbas Corona, Pelatih Gym di Thailand Banting Setir Jadi Penjual Durian
World of Buzz
Dunia

Sebuah kios durian di Thailand mendadak viral karena memperkerjakan beberapa pria bertubuh atletis yang diketahui adalah para pelatih gym. Cara ini sangat ampuh menarik perhatian pembeli.

WowKeren - Thailand mendadak viral di media sosial. Pasalnya, baru-baru ini seorang pemilik toko durian di Negeri Gajah Putih itu memutuskan untuk merekrut para pelatih gym sebagai pegawainya.

Hal ini diketahui dari sebuah postingan akun Facebook Bsamfruity. Dalam unggahannya itu, sejumlah pria bertubuh kekar nampak menggunakan masker, sambil melayani pembeli durian. Mereka sengaja tak mengenakan baju saat melayani para pembeli.

Tak ayal, postingan itu pun mendadak heboh di media sosial. Melansir Yahooberita dari World of Buzz, Rabu (29/4), banyak tempat gym yang tutup sementara akibat Corona. Hal inilah yang membuat para pelatih gym yang menganggur dipekerjakan sabagai pegawai di toko durian tersebut.

Imbas Corona, Pelatih Gym di Thailand Banting Setir Jadi Penjual Durian

Facebook Bsamfruitทุเรียนเดลิเวอรี่


Cara menjual durian yang dilakukan toko ini pun dikatakan berhasil menarik perhatian warga Thailand. Niat sang pemilik agar tokonya tetap ramai di tengah wabah Corona itu pun ternyata berbuah hasil. Banyak pembeli yang dikatakan antusias membeli durian di toko dengan pegawai para pelatih gym bertubuh atletis.

Berkat postingan itu, sejumlah warganet pun kaget melihat para lelaki berbadan sixpack menjadi pegawai toko durian. Bahkan, banyak yang mengaku berminat untuk mengetahui lokasi toko durian tersebut.

"Bolehkah saya tahu dimana lokasi kiosnya segera? saya tidak tahu apa-apa tentang kiosnya," komentar seorang pengguna Facebook. "Dagingnya banyak, wangi, manis, renyah di luar, lembut di dalam, Anda juga dapat memesan untuk mereka mengantarkan ke tempat," tulis warganet yang sudah memesan durian tersebut.

Hingga kini unggahan foto-foto pria atletis penjual durian tersebut sudah dibagikan lebih dari 1.300 kali. Keberhasilan strategi penjualan yang dilakukan pemilik bisnis durian tersebut menjadi contoh bagi para pengusaha untuk tetap cerdik mencari peluang di situasi yang sulit seperti ini.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait