Ramzi Ungkap Alasan Tak Pernah Mengisi Acara di Stasiun Televisi Selain Indosiar
Instagram
TV

Ramzi kerap tampil sebagai pembawa acara di Indosiar seolah tidak ingin pisah. Ramzi ternyata memiliki alasan tersendiri memilih Indosiar dibandingkan dengan stasiun televisi lain.

WowKeren - Pembawa acara Ramzi kerap menghiasi layar Indosiar seolah tak ingin terpisahkan dengan stasiun televisi tersebut. Ramzi terlihat selalu acara mengisi setiap Indosiar menghadirkan program baru seperti "LIDA" alias Liga Dangdut Indonesia, "D'Academy", hingga AKSI ("Akademi Sahur Indonesia") 2020.

Ramzi ternyata mempunyai jawaban tersendiri soal mengapa ia selalu menjadi host di acara Indosiar. Menurut Ramzi, semua yang ia jalani saat ini sudah menjadi profesi. Ia harus bisa bertanggung jawab dengan pekerjaan yang diambilnya tersebut.

"Nah yang kedua kalau ditanya masalah kerjaan kenapa nerima, terus kenapa sih setiap acara Indosiar pasti ada Ramzi. Kenapa mau menerima? Satu saya pribadi sudah pada tahap di posisi ini sudah pekerjaan saya, ini sudah tanggung jawab saya, ini sudah profesi saya," ungkap Ramzi saat press conference virtual lewat aplikasi Zoom pada Selasa (28/4).


Karena selalu hadir di program-program Indosiar, Ramzi lantas membatasi diri untuk tidak menerima pekerjaan di stasiun televisi lain. Wajah pria berumur 43 tahun itu memang diketahui jarang muncul di televisi lainnya.

"Jadi apapun pekerjaan yang ditawarkan, khususnya untuk Indosiar, Insya Allah saya terima. Tapi saya juga membatasi diri saya, saya tidak bekerja di TV-TV lain. Coba diperhatikan, saya tidak tampil di TV-TV lain, karena saya mempunyai sistem, saya mempunyai manajemen sendiri, di posisi sekarang saya, udah saya enggak mau banyak kemunculan di TV lain," jelas Ramzi.

Selain itu, alasan Ramzi tidak muncul di stasiun televisi lain adalah masyarakat yang mungkin akan merasa bosan melihat wajahnya sering tampil di layar kaca. Di sisi lain, Ramzi merasa bersyukur karena Indosiar memberikan apresiasi selama mereka bekerja sama.

"Takutnya orang tambah enek, tambah muntah. Saya cukup di Indosiar aja, nah mungkin dari prinsip saya seperti itu. Alhamdulillah, Indosiar memberikan apresiasi. Jadi hampir setiap acara, saya dikasih gitu. Apakah saya eksklusif di Indosiar? Tidak, tapi saya mengeksklusifkan diri saya sendiri. Saya tidak tampil di TV-TV lain," tandas Ramzi.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru