Keluarga Takut Dikucilkan, Via Vallen Tegaskan Virus Covid-19 Bukan Aib
Instagram/officialvyanisty
Selebriti

Via Vallen belum lama ini membagikan kabar bahwa sang adik positif terjangkit virus Covid-19. Via pun menegaskan bahwa virus corona bukanlah aib yang membuat keluarga mereka harus dikucilkan masyarakat.

WowKeren - Pedangdut Via Vallen belum lama ini membagikan kabar kurang menyenangkan soal adiknya yang positif Covid-19. Via menyampaikan kabar tersebut dalam unggahan di laman akun Instagram pribadinya.

Dalam postingan terbaru di akun Instagram-nya, Via menegaskan bahwa corona bukanlah aib. Via juga mengungkapkan bahwa keluarganya panik dan takut makin dikucilkan usai dirinya membagikan postingan soal sang adik yang positif virus corona. Oleh sebab itu, ia menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tidak mengucilkan pasien yang positif Covid-19.

"CORONA BUKAN AIB!! Keluargaku panik krn postinganku semalam, takut makin dikucilkan krn sebagian msh banyak yg ga tau kalo anggota keluargaku ada yang positif #corona," tulis Via pada Senin (25/5). "Corona ga terbang kok, selagi mengikuti aturan untuk pake masker dan sering cuci tangan yaa kalian bakal AMAN. Jd tolong jangan mengucilkan orang2 yang positif corona."

Perempuan berumur 28 tahun ini juga meminta masyarakat yang terpaksa keluar karena kepentingan mendesak agar menggunakan masker. Ia pun berharap masyarakat mematuhi anjuran dari pemerintah sehingga bisa mengurangi penyebaran virus corona. Via kemudian mengingatkan masyarakat agar bisa menjaga diri sendiri dan orang-orang sekitar demi kebaikan bersama.


"Kalo kalian ada kepentingan yg mengharuskan keluar rumah pakailah APD ( MASKER ) bisa pake masker kain yg bisa di cuci terus di pake lagi biar GAK BOROS! Jangan ngeyel NGERASA KUAT, kecuali kamu tinggal sendiri ya terserah! Tapi kalo ada orang tua dan balita yg memang imunnya rendah, TOLONG JAGA DIRI KAMU UNTUK MEREKA YANG DIRUMAH," kata Via.

Pelantun lagu "Sayang" ini kemudian membagikan tentang kondisi adiknya yang terjangkit virus Covid-19. Ia mengatakan bahwa sang adik saat ini berada dalam kondisi baik-baik saja.

"Adekku aman dirumah, tidak ada kontak langsung dengan keluarga Kita sangat menjaga jarak, dia punya area sendiri ( kamar tidur, kamar mandi dan ruangan untuk narok makanan dan minuman tanpa harus kontak langsung, dia pake alat makan sekali pake buang. Dia cuci pakaiannya sendiri, bersih2 sendiri )," pungkas Via.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait