Postingan Abidzar Dinilai Tak Pantas, Umi Pipik Bongkar Masa Lalu Almarhum Uje Sebelum Jadi Ustaz
Instagram/_ummi_pipik_
Selebriti

Seorang netizen mengkritik unggahan Abidzar Al-Ghifari di Instagram karena dinilai tak pantas. Lantas umi Pipik Dian Irawati pasang badan untuk membela putranya tersebut.

WowKeren - Baru-baru ini postingan Abidzar Al-Ghifari berhasil menyita perhatian warganet di Instagram. Putra sulung almarhun ustaz Jeffry Al Buchori ini terlihat meyanyikan lagu Chrisye yang bertajuk "Pergilah Kasih".

Suara Abidzar yang merdu rupanya berhasil membuat netizen kagum hingga akhirnya kolom komentar menjadi banjir pujian. Namun di sisi lain, seorang netizen menyorot perilaku Abidzar yang sempat merokok di awal video.

Netizen beranggapan bahwa tingkah tersebut tak pantas dilakukan mengingat Abidzar merupakan putra seorang ustaz. "Kasihan ayahnya, harusnya ada penerusnya," tulis seorang netter.

Mengetahui itu, Umi Pipik Dian Irawati langsung pasang badan untuk anaknya. Ia meminta agar netizen tidak menghujat Abidzar dengan mengungkapkan bagaimana masa lalu almarhum suaminya sebelum menjadi seorang ustaz.


"Ibu yang terhormat, jangan gampang menjudge dan menilai orang dari luarnya saja! Semua butuh proses bukan langsung jadi instan," tulis Umi Pipik di kolom komentar. "Apa yang kasihan sama ayahnya? Alm. Ayahnya dulu pecandu narkoba, perokok berat, peman sinetron, pemain film, hidayah yang membawa dia kata orang-orang jadi ustaz."

Postingan Abidzar Dinilai Tak Pantas, Umi Pipik Bongkar Masa Lalu Almarhum Uje Sebelum Jadi Ustaz

Instagram

"Ustaz juga manusia bukan malaikat, bukan manusia yang bisa memberikan hidayah tapi Allah! Semua butuh proses! Boleh kita jadi manusia yang baik tapi jangan merasa lebih baik dari orang lain," tambah Umi Pipik. "Bisa jadi orang yang kita anggap hina buruk dalam pandangan kita, tetapi saat Allah beri hidayah, dia lebih mulia dari kita yang gampang menilai buruk orang lain."

Lebih lanjut, terlihat pula seorang netizen yang balik mencibir Umi Pipik lantaran sudah mengizinkan putranya merokok. "Kok boleh ya sama uminya merokok?” tanya seorang netter.

Umi Pipik lagi-lagi menegaskan bahwa hidayah bukan datang darinya melainkan dari Tuhan. “Dulu bapaknya juga perokok berat, pecandu narkoba. Rokok bukan haram! Tapi makruh dan bukan manusia yang bisa memberikan hidayah tapi Allah,” pungkas Umi Pipik.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru