Gampang Parno, Tyas Mirasih Ungkap Pengalaman Selama Hadapi Pandemi COVID-19
WowKeren/Fernando
Selebriti

Selama pandemi COVID-19, Tyas Mirasih tetap menjalankan kegiatannya dengan mengikuti protokol kesehatan. Lantas apa yang dirasakan Tyas selama pandemi tersebut?

WowKeren - Tyas Mirasih mengalami hal serupa dengan masyarakat pada umumnya di tengah pandemi virus corona aau COVID-19. Pasalnya Tyas harus selalu mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas, demi mencegah penularan virus tersebut.

Salah satunya saat Tyas harus tetap memakai masker, saat sedang melakukan kegiatan syuting acara sahur selama Bulan Suci Ramadan beberapa waktu lalu. Artis berusia 33 tahun tersebut pun tak bisa begitu saja membatalkan kontrak kerja yang sudah disepakati sebelum COVID-19 mewabah.

"Dari kemarin masih ada kayaknya kegiatan sahur pas Ramadan, tapi tetap melakukan prosedur yang ada," ungkap Tyas saat dijumpai WowKeren di kawasan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, pada Selasa (2/6). "Jaga kebersihan, pakai masker, soalnya acara sahur kemarin udah dari Desember kontraknya."


Lebih lanjut, Tyas membenarkan bahwa ia merasa parno sehingga tak sering bertemu dengan keluarganya. Pasalnya mantan kekasih Raffi Ahmad tersebut khawatir menularkan virus corona kepada anggota keluarganya, terutama sang bunda yang lebih rentan karena mengidap penyakit diabetes.

"Sebenarnya kalau dibilang parno pasti ya. Kemarin ketemu nyokap pas Lebaran setelah dua bulan (tidak bertemu)," cerita Tyas. "Soalnya nyokap diabetes dan aku banyak kegiatan, jadi enggak berani sering-sering ketemu karena lagi rentan kan. Kemarin pas Lebaran alhamdulillah sehat semua. Jadi mulai terbiasa ya, tapi gitu tetap hati-hati jaga imun."

Tyas juga mengungkapkan kerinduannya untuk melakukan beberapa kegiatan yang terpaksa dihentikan selama pandemi COVID-19. Istri Raiden Soedjono tersebut juga mengaku ingin pergi jalan-jalan ke mal jika keadaan sudah kembali normal.

"Kangen syuting FTV, soalnya udah disetop kan, terus kangen ke bioskop nonton. Emang sih ada aplikasi gitu, cuma kan beda rasany, kangen traveling juga," papar Tyas. "(Pengin) ke mal sih, tapi kadang suka ke mal buat ke supermarketnya doang. Tapi ribet semprot sana, semprot sini, pakai masker, pakai hand sanitizer."

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru