Sutradara Ungkap Ji Chang Wook dan Kim Yoo Jung Berisik di Lokasi 'Backstreet Rookie'
Naver
TV

'Backstreet Rookie' dipersiapkan sebagai pengganti 'The King: Eternal Monarch' di slot Jumat - Sabtu malam. Drama terbaru SBS ini belum memastikan jadwal tayang.

WowKeren - "Backstreet Rookie" tinggal sebentar lagi bakal segera ditayangkan. Wajar saja jika tim produksi tengah gencar-gencarnya berpromosi. Namun kali ini, mereka merilis sesi wawancara dengan sutradara bernama Lee Myung Woo.

Dalam wawancaranya, Lee Myung Woo membahas alasannya memilih menggarap "Backstreet Rookie" usai kesuksesan "The Fiery Priest". Sang PD juga membahas sinkronisasi antara Ji Chang Wook dan Kim Yoo Jung dalam memerankan pasangan utama.

"Salah satu hal terpenting adalah saat syuting proyekku sebelumnya, 'The Fiery Priest' ada sebuah minimarket di sana. Dalam sebuah ruangan kecil, kupikir, 'Bukankah di sana ada kisah yang dekat dengan kehidupan orang-orang?'" ungkap PD Lee Myung Woo.

"Dalam kasus Choi Dae Hyun, kupikir, 'Aku ingin kamu harus ganteng' dan kurasa aku bertemu karakter yang tepat dengannya. Saet Byul aneh dan berjiwa muda, bukankah karakternya memang dibuat untuk aktor itu?" sambung PD Lee Myung Woo.


PD Lee Myung Woo juga membongkar chemistry Ji Chang Wook dan Kim Yoo Jung di lokasi syuting. "Kim Yoo Jung bersama Ji Chang Wook sangat ceria di lokasi syuting, tertawa, berisik dan banyak bermain. Karena chemistry mereka terpancar, kurasa mereka syuting tanpa tahu itu sulit," tutur PD Lee Myung Woo.

"Jadi mereka bisa menunjukkan chemistry pada semua orang tidak hanya di lokasi syuting. Ada banyak adegan imut dan masa muda yang tidak pernah kupikirkan. Tolong bersenang-senang dan nikmati saat nonton," pungkas PD Lee Myung Woo.

"Backstreet Rookie" sendiri merupakan drama yang diadaptasi dari webtoon populer yang menceritakan kisah cinta yang tak terduga antara pemilik minimarket Choi Dae Hyun (Ji Chang Wook) dan karyawan paruh waktu Jung Saet Byul (Kim Yoo Jung).

Sementara itu, "Backstreet Rookie" dipersiapkan sebagai pengganti "The King: Eternal Monarch" di slot Jumat - Sabtu malam. Drama terbaru SBS ini belum memastikan jadwal tayang karena episode terakhir "The King: Eternal Monarch" mundur penayangannya. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru