Akui Industri Film Toxic, Adinia Wirasti Manfaatkan PSBB untuk Self Healing
Selebriti

Adinia Wirasti membagikan cerita mengenai kegiatannya selama PSBB. Mengaku jenuh dengan pekerjaan di industri film, Adinia pun memanfaatkan waktu selama PSBB untuk self healing.

WowKeren - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang sebelumnya diterapkan di Jakarta tentu saja membawa dampak yang siginifikan bagi kehidupan masyarakatnya. Salah satunya bintang film "Ada Apa Dengan Cinta", Adinia Wirasti. Adik Sara Wijayanto itu mengaku bisa merasakan istirahat maksimal dari kegiatan di industri film selama PSBB.

Hal ini diutarakan Asti ketika mengobrol bersama Geng Cinta (Dian Sastro, Titi Kamal, dan Sissy Priscillia) dan Mira Lesmana di Instagram @mirles pada Jumat (19/6). Adinia pun mengaku memanfaatkan masa-masa karantina untuk self healing dari industri perfilman yang kadang bisa menjadi toxic.

"Kita tahu kalau industri perfilman kita sebenarnya toxic kalau kita nggak hati-hati banget. Dan ketika gue memutuskan untuk selalu produktif bertahun-tahun nggak ada break-nya, nggak ada pause button-nya aja gitu, kerja terus aja," tutur Adinia, dilansir dari Detik.com. "Sementara untuk introspeksi, untuk ngadepin my own darkness gitu kayak ditunda-tunda terus. Kalau sekarang akhirnya i'm facing it, jadi kayak personal therapy dan self healing."


Tak hanya itu, Adinia juga merasa bahwa masa-masa karantina adalah waktu di mana dia akhirnya menemukan momen untuk mengembangkan dirinya dari sisi yang lain. PSBB ternyata malah membuat Adinia menemukan hobi baru. Di antaranya menanam dan memasak. Lucunya, Adinia Wirasti jadi suka berbicara pada tanaman setiap pagi. Seperti sudah jadi hal yang selalu dilakukannya setelah bangun tidur.

"Unlocking skills-nya cukup banyak," ungkap Adinia. "Saya jadi suka tanaman, saya ternyata suka masak."

Pengalaman berbeda juga dirasakan oleh anggota Geng Cinta yang lain. Titi Kamal dan Dian Sastrowardoyo mengaku bahwa mereka jadi lebih sering nonton drama Korea. Sementara Sissy Priscillia disibukkan dengan kegiatan siaran, mengurus anak, dan memberi makan ayam-ayam peliharaannya.

"Rupanya isolation itu kayak a way to find yourself ternyata ya," pungkas Mira Lesmana. "Ketika lo tidak punya kesibukan, tiba-tiba lo belajar tentang diri lo sendiri yang lo nggak tahu."

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait