Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji Diminta Pacaran Gara-Gara Chemistry Sempurna di Lokasi Syuting
Naver
TV

'It's Okay To Not Be Okay' kerap menuai pujian dari netizen. Sayangnya belum lama ini, drama itu menuai kontroversi karena dianggap menampilkan beberapa adegan kekerasan seksual.

WowKeren - "It's Okay To Not Be Okay" yang dibintangi Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji merilis video di balik layar pada Kamis (2/7). Video itu menampilkan proses pengambilan gambar episode keempat dari drama tvN tersebut.

Dalam video itu, terlihat jelas jika Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji memiliki chemistry sempurna di lokasi syuting. Pasangan utama "It's Okay To Not Be Okay" selalu berdiskusi sebelum syuting dan ketika kamera merekam, mereka mampu mengeksekusi adegan dengan baik.

Kim Soo Hyun juga beberapa kali tampak memberikan masukan bagaimana harus beradegan dan Seo Ye Ji tampak memberikan perhatian serius. Sutradara "It's Okay To Not Be Okay" juga sering hadir di antara mereka untuk memberikan arahan.

Chemistry sempurna Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji di lokasi syuting "It's Okay To Not Be Okay" ini belum lama ini menjadi perbincangan netizen Korea Selatan. Yang menarik, netizen setuju meminta mereka untuk pacaran di dunia nyata saking cocoknya.


"Kalian berdua seharusnya pacaran," tulis seorang netizen. "Bukankah mereka berdua sangat cantik?" imbuh yang lain. "Aku tidak percaya Kim Soo Hyun punya tangan kecil. Mereka berdua egois. Mereka seukuran kepala, mata, hidung, bibir dan lainnya," tambah netizen lain.

"Kim Soo Hyun terlihat sangat muda dan sangat ganteng," lanjut yang lain. "Kalian berdua cocok bersama," sahut netizen lain. "Bagaimana rasanya menjadi seperti itu (punya visual seperti Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji)?" pungkas netizen lainnya.

"It's Okay To Not Be Okay" sendiri ditayangkan di slot Sabtu - Minggu malam tvN dan kini baru menghadirkan empat episode. Meski begitu, drama itu mencatat rating lumayan tinggi untuk ukuran TV kabel yakni di kisaran angka 4-6 persen.

Sementara itu, "It's Okay To Not Be Okay" juga kerap menuai pujian dari netizen Korea Selatan. Sayangnya belum lama ini, drama itu menuai kontroversi karena dianggap menampilkan beberapa adegan kekerasan seksual. Menurut peraturan penyiaran, stasiun televisi dilarang menyiarkan konten yang membenarkan pelecehan seksual, penyerangan dan pelacuran.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel