Enggak Hanya Di Ketiak, Ini 7 Manfaat Deodoran Selain Mencegah Bau Badan Dan Keringat
Lifestyle

Deodoran ternyata memiliki sejumlah kegunaan lain. Deodoran juga dapat berfungsi untuk mengatasi masalah kulit pada area tubuh lainnya dan enggak hanya di ketiak.

WowKeren - Deodoran selama ini dikenal sebagai produk untuk mengontrol bau badan dan produksi keringat. Sejatinya, deodoran digunakan untuk menghilangkan bau badan dari ketiak atau untuk menjaga ketiak kalian agar tetap kering. Fungsi utama deodoran adalah untuk membuat badan terasa lebih segar dan bebas keringat.

Namun ternyata deodoran memiliki sejumlah kegunaan lain. Deodoran juga dapat berfungsi untuk mengatasi masalah kulit pada area tubuh lainnya dan enggak hanya di ketiak mulai dari mencegah keringat berlebih di bagian badan lain sampai pengharum lemari.

Apa saja fungsi deodoran yang lain? Berikut tim WowKeren rangkum fungsi deodorant lain yang perlu diketahui. Yuk disimak!

(wk/putr)

1. Menghindari Lecet Kaki


Menghindari Lecet Kaki
Pixabay

Terkadang permukaan sepatu baru terasa sangat tidak nyaman di kulit sehingga bisa menimbulkan luka lecet, apalagi jika yang digunakan adalah high heels. Timbulnya lecet atau luka pada area belakang tumit disebabkan karena adanya gesekan yang terlalu sering saat high heels digunakan untuk berjalan.

Agar kulit kaki Anda tetap terjaga, oleskan deodoran di kulit kaki kalian yang kering sebelum memasukkan kaki ke dalam sepatu baru. Atau kalian bisa aplikasikan deodoran berbentuk stick atau roll on pada area kaki yang berpotensi lecet. Hal ini karena karena deodoran berfungsi untuk melembapkan area kulit agar tidak mudah kering.

2. Mengatasi Ruam Di Lipatan Tubuh


Mengatasi Ruam Di Lipatan Tubuh

Seperti ketiak, beberapa area lipatan tubuh seperti belakang lutut atau selangkangan juga berpotensi berkeringat berlebihan. Untuk mengurangi rasa tidak nyaman, oleskan deodoran batangan atau semprotkan deodoran spray di belakang lutut atau area manapun yang berkeringat.

Ruam kemerahan juga kerap muncul di area selangkangan saat menstruasi, cuaca panas, atau ketika memakai celana yang terlalu sempit. Deodoran dapat digunakan untuk mencegah munculnya ruam, cukup oleskan secukupnya di area selangkangan.

3. Mengurangi Gatal Akibat Gigitan Serangga


Mengurangi Gatal Akibat Gigitan Serangga
Shutterstock

Ini mungkin terdengar aneh, tapi ternyata deodoran juga bisa menghilangkan rasa gatal di kulit akibat gigitan serangga. Menurut Dr. Ken Haller selaku seorang profesor pediatri di Fakultas Kedokteran Universitas St. Louis, kandungan garam aluminium pada antiperspiran membantu tubuh menyerap kembali cairan gigitan nyamuk.

Hal ini dapat mengurangi pembengkakan atau rasa gatal berlebih pada kulit. Caranya, oleskan sedikit antiperspiran langsung pada bagian kulit yang tergigit oleh nyamuk. Oleskan deodoran di kulit yang terasa gatal selama beberapa kali dalam sehari, maka rasa gatal itu akan hilang dengan sendirinya.

4. Menghilangkan Bau Kaki


Menghilangkan Bau Kaki
https://www.everydayhealth.com/

Keringat di kaki bisa membuat bau yang mengganggu. Seperti yang diketahui bau kaki kurang sedap yang disebabkan karena kaki menjadi lembap karena keringat dan pemakaian sepatu dalam jangka waktu yang lama. Hal ini ternyata juga bisa diatasi dengan deodoran.

Cara mengatasi hal tersebut, kalian dapat menggunakan deodoran di kaki dan juga jari-jari kaki sebelum tidur atau sesaat sebelum mengenakan sepatu. Setelah dioleskan, diamkan beberapa saat sampai deodoran mengering, kemudian kenakan sepatu. Kalian juga bisa mengoleskan deodoran secara rutin di malam hari ke permukaan telapak kaki untuk mengurangi bau kaki.

5. Mengurangi Iritasi Pasca Bercukur


Mengurangi Iritasi Pasca Bercukur

Iritasi saat habis bercukur ditandai rasa perih. Iritasi setelah mencukur juga dapat dihilangkan dengan cara mengoleskan deodoran. Dengan mengoleskan deodoran kalian akan merasakan sensasi sejuk di kulit dan mengurangi perih serta rasa melepuh.

Selain itu, deodoran juga bisa digunakan untuk mengatasi rasa gatal dan mencegah bulu-bulu tumbuh ke dalam kamu bisa mengoleskan deodoran pada permukaan kulit yang habis dicukur. Proses tumbuhnya bulu ke dalam kulit ini disebut sebagai ingrown hair.

6. Mengatasi Luka Lecet Akibat Baju Ketat


Mengatasi Luka Lecet Akibat Baju Ketat

Bukan hanya ketiak, bagian tubuh lain juga sering mengeluarkan keringat berlebih saat memakai baju yang terlalu ketat. Fungsi deodoran juga bisa menghindari radang atau lecet akibat gesekan, kalian bisa mengoleskan deodoran di bagian tersebut.

Deodoran juga mampu bertugas sebagai pelumas untuk menghindari gesekan saat menggunakan skiny jeans atau celana yang lumayan ketat. Kalian bisa gunakan deodorant di antara lipatan tubuh di lutut atau di selangkangan agar kulit enggak lecet kena gesekan celana.

7. Menyegarkan Lemari Pakaian Yang Bau


Menyegarkan Lemari Pakaian Yang Bau
Pexels

Bila sedang tidak memiliki kamper atau pewangi lemari, bisa manfaatkan deodorant. Deodoran dapat digunakan sebagai pengganti kamper untuk menghilangkan bau tidak sedap di lemari pakaian karena memiliki aroma segar dan wangi. Caranya dengan membiarkan deodorant terbuka dan meletakannya di dalam lemari pakaian.

Intip juga yuk beberapa rekomendasi deodoran murah berkualitas yang ampuh memutihkan kulit ketiak yang menghitam di sini. Selain itu, kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui bahan-bahan alami yang bisa digunakan untuk memutihkan ketiak.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait