Tembus 100 Ribu Kasus Positif, Tingkat Kematian Corona per 1 Juta Penduduk di RI Meningkat
Getty Images
Nasional

Hingga Senin (27/7) Indonesia sudah mencatatkan 100 ribu lebih kasus positif COVID-19. Dan lebih dari itu, tingkat kematian per 1 juta penduduk akibat COVID-19 pun ikut meningkat.

WowKeren - Hari ini, Senin (27/7), angka kasus positif COVID-19 di Indonesia tengah menjadi sorotan nasional. Pasalnya tepat pada hari ini jumlah kumulatif kasus positif COVID-19 di Indonesia sudah tembus 100 ribu lebih pasien.

Dilansir dari akun resmi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), ada 1.525 kasus positif yang dikonfirmasi hari ini sehingga total menjadi 100.303 orang. Sebanyak 1.518 kasus sembuh dilaporkan, sehingga total menjadi 58.173 pasien.

Lalu ada 57 kasus meninggal yang dikonfirmasi hari ini, sehingga total menembus 4.838 orang. Mungkin bukan angka yang signifikan karena pekan lalu pernah mencapai lebih dari 100, namun data hari ini sekaligus membuat tingkat kematian akibat COVID-19 per 1 juta penduduk di Indonesia meningkat.

Dikutip dari data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), tingkat kematian per kapita Indonesia mencapai 18 orang. Padahal pekan lalu masih konsisten di angka 17.


Tembus 100 Ribu Kasus Positif, Tingkat Kematian Corona per 1 Juta Penduduk di RI Meningkat

Twitter/BNPB

Bila merujuk peringkat di situs worldometers.info, Indonesia juga sudah "naik pangkat" ke posisi ke-23 dunia, melampaui Tiongkok. Negara yang kini berada di urutan ke-24 dunia dari segi jumlah kasus meninggal akibat Corona itu melaporkan 4.634 kematian, selisih hampir 200 dengan Indonesia.

Bila diurutkan di tingkat global, Amerika Serikat masih menjadi yang tertinggi di dunia dengan 149.852 kematian. Di belakangnya adalah Brasil, Inggris, Meksiko, dan Italia.

Di Asia sendiri, India merupakan negara dengan jumlah kematian akibat COVID-19 terbesar, yakni mencapai 32.866 orang. Sedangkan Indonesia menjadi negara dengan tingkat kematian tertinggi akibat COVID-19 se-Asia Tenggara, jauh di atas Filipina yang melaporkan 1.945 kasus.

Sementara itu, 100 ribu kasus positif yang dilaporkan Indonesia hingga Senin (27/7) menyebabkan adanya "anugerah" bertajuk "Silver Play Button" yang belakangan menjadi objek sindiran pedas warganet sampai jadi trending topic. Angka 100 ribu yang dikonfirmasi ini juga membuat Indonesia berada di urutan ke-4 Asia dari segi jumlah kasus positif terbanyak.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru