MBC Bakal Garap Dokumenter Mendiang Sulli, Netizen Pro Kontra
Naver
TV

Media setempat menyebutkan jika dokumenter mendiang Sulli yang dirilis ini diharapkan akan selesai tepat waktu untuk peringatan satu tahun wafatnya, pada Oktober 2020.

WowKeren - MBC dikabarkan bakal menggarap dokumenter mendiang Sulli mantan member f(x). Pada Jumat (31/7), media setempat melaporkan jika MBC akan memproduksi film dokumenter tentang kisah hidup Sulli dan wawancara tentangnya.

Wawancara kabarnya akan dilakukan pada kenalan, teman, keluarga dan staf SM Entertainment. Namun hingga kini, jadwal tayang dari film dokumenter tentang Sulli ini masih belum diputuskan.

Laporan menyebutkan jika dokumenter ini diharapkan akan selesai tepat waktu untuk peringatan satu tahun wafatnya, pada Oktober 2020. Sulli meninggal pada 14 Oktober 2019 pada usia 25 tahun.

Laporan penggarapan dokumentar mendiang Sulli ini langsung ramai menuai pro kontra netizen Korea Selatan. Ada yang tidak setuju namun banyak juga yang menyertakan harapan-harapan pada dokumenter Sulli ini.

"Alih-alih mewawancarai siapa pun di sana-sini. SM tolong hentikan mereka dari menggunakan gambar dan mengejeknya."


"Aku sedikit berhati-hati tentang apakah harus suka film dokumenter ini atau tidak. Kamu bisa bahagia."

"Kuharap ini bukan film dokumenter sedih dan menangis."

"Hatiku terasa berat."

"Mereka telah meminta persetujuan dari keluarga yang berduka dan jika itu diproduksi di arah yang benar, saya setuju."

"Um ... Aku tidak tahu. Kami tidak bisa meminta pendapat Sulli. Kalian mendapat izin dari keluarga yang berduka bukan?"

Sementara itu, Sulli ditemukan meninggal dunia di apartemennya di Seongnam oleh manajer pada 14 Oktober pukul 15:21 waktu setempat. Polisi mengkonfirmasi bahwa Sulli bunuh diri. Polisi menyatakan bahwa Sulli membuat keputusan ekstrem dan saat ini tidak ada kecurigaan terhadap kegiatan kriminal lainnya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru