Saingi Face-Shield Cetar Milik Syahrini, Masker Lady GaGa Dikabarkan Buatan Anak Bangsa
Instagram/Getty Images
Selebriti

Penampilan Lady GaGa saat hadir di ajang penghargaan MTV VMA 2020 belum lama ini berhasil mencuri perhatian, lantaran salah satu maskernya adalah karya desainer Indonesia.

WowKeren - Lady GaGa terkenal dengan penampilannya yang nyentrik dan memukau. Belum lama ini, "Born This Way" tersebut tampil di acara penghargaan MTV Video Music Awards (VMA) 2020.

Penampilan Lady GaGa pun menjadi sorotan karena melengkapi kostumnya dengan berbagai macam masker unik. Salah satunya saat Lady GaGa memakai gaun terusan berwarna silver saat menerima penghargaan Artist of The Year.

Lady GaGa pun tampak mengenakan masker berwarna silver senada dengan gaunnya, namun berbentuk bak helm baju zirah. Rupanya masker unik tersebut kabarnya merupakan hasil karya salah satu desainer asal Indonesia, dengan merek MaisonMet milik Mety Choa.

"#VMAS @ladygaga accepting ARTIST OF THE YEAR award in @maisonmet metallic mesh mask," demikian bunyi postingan di akun Instagram @maisonmet pada Senin (31/8). "Creative Direction @nicolaformichetti, Stylist @marta.del.rio #chromatica, International Brand Management @theclique.hk @fayefliu."


Sontak banyak netizen asal Indonesia yang turut bangga saat hasil karya anak bangsa dipakai diva internasional seperti Lady GaGa. Namun ada juga yang awalnya mengira bahwa Lady GaGa adalah Syahrini, lantaran sama-sama memiki imej nyentrik dan terkenal sebagai trend setter.

Sementara itu, Syahrini juga sempat memakai face-shield unik nan mewah beberapa waktu lalu. Bahkan masker karya desainer kondang Rinaldy Yunardi tersebut menuai banyak pujian serta diprediksi bakal menjadi tren.

"Bangga," komentar akun @sayi***jib7. "Kerenn," imbuh akun @dianm******ficial. "Kereeeen met!!! So proud of you!" seru akun @fer****a_k.

"Sebelum baca caption. Saya kira ini syahrini pake masker," ujar akun @nhu*****rlin. "Dikira gua Syahrini @princessyahrini gaya2nya mirip," sahut akun @ald****112.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait