Begini Respons Mengejutkan Gigi Hadid Usai Dikritik Karena Gunakan Hijab Saat Pemotretan
Selebriti

Tampil berhijab di sampul majalah Vogue Arabia, Gigi dinilai mempermalukan perempuan muslim karena hijab tersebut hanya dikenakan sebagai fashion statement saja.

WowKeren - Model cantik Gigi Hadid pernah menuai kritik keras kala ia tampil mengenakan hijab dalam pemotretan bersama Vogue Arabia tahun 2017 silam. Bukan tanpa alasan, kemunculan Gigi di sampul majalah tersebut menuai kontroversi lantaran sang supermodel dianggap tak pernah merepresentasikan dirinya sebagai seorang muslim.

Publik geram dan menilai Gigi telah mempermalukan perempuan muslim karena hijab tersebut hanya dikenakan sebagai fashion statement. Banyak pula yang menyayangkan mengapa Vogue Arabia tidak menampilkan model muslim saja.

Cukup lama bungkam, Gigi akhirnya angkat suara dalam event Reebok's Be More Human. Dalam pernyataannya, model berusia 25 tahun tersebut mengakui bahwa dirinya memang tak cukup merepresentasikan wanita Arab. Namun ia mengaku sangat bangga dengan darah Palestina yang mengalir di tubuhnya, yang membuatnya juga merasa menjadi bagian dari wanita Timur Tengah.

Gigi Hadid Berhijab di Sampul Majalah Vogue

Vogue Arabia

"Saat aku melakukan pemotretan untuk sampul Vogue Arabia, banyak kritik yang menyebut bahwa aku tidak layak untuk merepresentasikan wanita Arab," paparnya. "Aku setengah Palestina. Aku orang Palestina sebagaimana aku juga menjadi orang Belanda."


"Hanya karena aku berambut pirang, bukan berarti aku tidak membawa nilai dari nenek moyangku," tegas model yang tengah menantikan kelahiran buah hati pertamanya tersebut.

Gigi Hadid Berhijab di Sampul Majalah Vogue

Vogue Arabia

Gigi Hadid sendiri memang tak pernah secara terbuka mengakui agama yang ia anut, atau secara terang-terangan menyebut dirinya sebagai seorang muslim. Ibunya, Yolanda Hadid, adalah model berdarah Belanda-Amerika. Sementara ayahnya, Mohamed Hadid, seorang muslim berdarah Palestina-Amerika.

Gigi yang merupakan keturunan Palestina menjadi salah satu pertimbangan mengapa ia dipilih jadi bintang cover di debut Vogue Arab. Editor-in-chief Vogue Arabia menyatakan, "Negara-negara berpenduduk Arab layak mendapat tempat di sejarah fashion dan Gigi adalah wajah pertama yang paling pas untuk Vogue Arab – model yang mendefinisikan entrepreneurial masa depan dan generasi yang dinamis."

Meski foto Gigi memakai hijab dikecam keras, sebagian lainnya justru mendukung. Mereka melihat bahwa hal ini merupakan tanda positif akan keberagaman di industri fashion.

Terlepas dari hal tersebut, saat ini Gigi sendiri tengah menantikan kelahiran anak pertamanya dengan sang kekasih, Zayn Malik. Ibu Gigi, Yolanda, menyatakan bahwa kemungkinan besar sang putri akan melahirkan pada bulan September ini.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru