Zaskia Sungkar Mual Sepanjang Hari di Kehamilan Pertama, Dokter Beri Peringatan ini
Instagram/zaskiasungkar15
Selebriti

Zaskia Sungkar menceritakan kondisinya setelah dinyatakan hamil 8 minggu. Kehamilan tersebut begitu ditunggu Zaskia dan Irwansyah yang telah menikah hampir 10 tahun.

WowKeren - Zaskia Sungkar menceritakan kehamilannya yang telah berusia 8 minggu. Seperti ibu hamil lainnya, Zaskia juga merasakan mual. Namun mual yang dialami kakak Shireen Sungkar tersebut dirasakan sepanjang hari.

Beruntung, Zaskia memiliki suami seperti Irwansyah yang siap siaga mendampingi. Irwansyah bersedia mengambilkan Zaskia air putih hingga es krim. Sebab Zaskia hanya bisa berbaring karena mual yang terus dirasakannya.

"Mual banget parah. Parah mual, Alhamdulillah. Biasanya tuh mualnya pagi aja kan. Nah aku tuh kedapetan yang mualnya sampai malem. Aku kalau pagi tuh udah pasti muntah kalo enggak minum obat mualnya," cerita Zaskia. "Ini lagi parah-parahnya. Aku biasanya kemarin-kemarin sempet pagi doang. Ini sampai siang aku masih mual juga.

Pada hari yang sama, Zaskia dan Irwansyah pergi ke dokter kandungan untuk USG. Menurut dokter kandungan mereka, yakni dr. Reino, calon bayi yang telah mendapat nama belakang Syahki tersebut dalam keadaan baik. Dokter Reino juga telaten menjelaskan bagian-bagian tubuh calon bayi Zaskia.


"Tuh bagus, cakep kok. Perkembangannya sesuai, 8 minggu. Ini calon kepalanya, ini calon kakinya akan muncul di sini. Ya memang belum kelihatan lah. Kalo USG-nya 4G lebih kelihatan sih," jelas Dokter Reino. "Nah ini kantong makanannya yang dihubungkan sama ususnya masih di luar nih. Nanti ususnya jadi tali pusar. Bagus kok. InsyaAllah ya."

Mengenai rasa mual Zaskia, Dokter Reino berharap nutrisi untuk calon bayi tetap terpenuhi dengan memperingatkan soal makanan. "Sejauh ini yang dilihat Alhamdulillah saya juga ikut senang, bagus. Karena sebabnya punya anak baik itu memang masalah nutrisi dulu yang utama. Jadi kalau bicara mual, lebih baik mualnya diatasi dibandingkan makannya jadi enggak benar," tutur Dokter Reino.

Selain itu, aktivitas Zaskia juga harus dikurangi agar tidak sampai merasa letih. "Kia aktivitasnya ngapain sekarang?" tanya Dokter Reino.

"Tiduran nonton Korea. Bikin vlog juga sambil tiduran di tempat tidur," ungkap Zaskia. "Patokannya saya bilang saya enggak bisa memutuskan. Badan itu pasti jujur sama diri sendiri kapan kita merasa capek. Yang enggak boleh itu sampai muncul rasa letih," tegas Dokter Reino.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru