Melancarkan Sirkulasi Darah
Shutterstock
Health

Meski sering dianggap sepele, berjalan kaki secara rutin setiap pagi ternyata menyimpan sejumlah manfaat menakjubkan untuk kesehatan. Salah satunya adalah untuk meningkatkan sistem imun tubuh agar lebih kebal dari virus maupun penyakit.

WowKeren - Berjalan kaki secara rutin di pagi hari juga dapat membantu melancarkan sirkulasi darah dan membuat tubuh menjadi lebih sehat. Dengan begitu kita akan terhindar dari berbagai penyakit berbahaya yang bisa disebabkan oleh kurang lancarnya peredaran darah. Hal ini disebabkan karena berjalan kaki dapat mempercepat detak jantung dan memompa darah agar lebih lancar ke seluruh tubuh.

Selain itu, berjalan kaki secara rutin juga dapat menjaga kesehatan sistem pencernaan karena adanya peningkatan pergerakan usus. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, kamu harus berjalan kaki setidaknya selama 30 menit setiap harinya.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait