Lutfi Agizal Lakukan Pembelaan Diri Usai Ramai Dibully Akibat Tawarkan Bantuan ke DPR
Instagram/lutfiagizal
Selebriti

Sebelumnya, Lutfi Agizal bersedia membantu DPR karena akun Instagram mereka ramai di-report oleh netizen. Namun hal tersebut membuat Lutfi semakin dibully.

WowKeren - Lutfi Agizal lagi-lagi menjadi sasaran kemarahan netizen, usai ia bersedia membantu DPR. Seperti diketahui, netizen meluapkan amarah soal pengesahan RUU Cipta Karya dengan melaporkan akun Instagram DPR agar lenyap.

Namun Lutfi bersedia membantu DPR untuk memulihkan akun mereka jika lenyap, mengingat ia juga pernah mengalami hal tersebut. Hal ini membuat mantan calon menantu Iis Dahlia tersebut ramai dibully, bahkan namanya sempat menjadi trending topic di Twitter.

Usai menjadi bahan bullyan, Lutfi pun memberi pernyataan untuk membela dirinya. YouTuber berusia 26 tahun tersebut menilai masyarakat akan semkain kesulitan mengawasi kinerja DPR jika akun Instagram mereka hilang.

"Kalau akun Instagramnya di report kita makin gak tau kerjanya apa !!!" bunyi tulisan Lutfi di Instagram Story pada Selasa (6/10). "Orang akunnya gak direport aja, kita gak tau kerjanya selama ini. lhoo ... Makin nggak kedeteksi kerjanya apa kalau media sosialnya jadi hilang !"



Lutfi Agizal Lakukan Pembelaan Diri Usai Ramai Dibully Akibat Tawarkan Bantuan ke DPR

Instagram

Lebih lanjut, Lutfi juga menegaskan ketidaksetujuannya terhadap sikap DPR yang buru-buru mengesahkan RUU Cipta Kerja. Mantan kekasih Salshadilla Juwita tersebut pun menilai masyarakat harus aktif dalam mengawasi kinerja DPR melalui media sosial, agar menjalankan tugas dengan baik.

"Saya sendiri tidak setuju atas keputusan yang terjadi saat ini !!! Tapi bagaimana bisa ikut komplain lewat social media resminya kalau sampai akun itu hilang !!!" tutur Lutfi. "Kalau komplain kita lewat akun tersebut tidak ditanggapi maka kinerja adminnya yang harus ditingkatkan!!! Supaya pesan-pesan kita disampaikan ke bapak-ibu yang terhormat itu!!!"

Belum usai, Lutfi juga berharap masyarakat mengetahui bahwa kabar dirinya mendukung keputusan DPR itu tidak benar. Lutfi pun berharap para anggota DPR bisa mendengarkan aspirasi rakyat yang disampaikan dari media sosial.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait