Mentimun
Lifestyle

Ada beberapa bahan alami yang bisa kalian gunakan untuk mendapatkan bibir cerah dan tidak pecah-pecah. Penasaran apa saja itu? Berikut informasi lengkapnya.

WowKeren - Tingginya kandungan air di dalam mentimun bisa kalian manfaatkan untuk menyehatkan bibir. Selain itu, mentimun juga kaya akan asam askorbat yang dapat merangsang kolagen yang dikenal sebagai salah satu zat baik untuk bibir. Dengan sejumlah kandungan tersebut, mentimun bisa membuat bibir menjadi lebih merona dan menghilangkan sel-sel kulit mati yang menempel.

Ada beberapa langkah mudah yang harus kamu lakukan untuk mendapatkan manfaatnya. Pertama, cuci bersih dan parut mentimun tanpa mengupasnya terlebih dahulu. Setelah itu balurkan pada bibir secara merata dan biarkan selama 30 menit agar kandungannya menyerap dengan sempurna. Terakhir bilas dengan air dingin dan lakukan perawatan ini secara rutin.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru