Lama Dinantikan, Ningning Akhirnya Resmi Debut Sebagai Member Ke-3 Aespa
Musik

Ningning diperkenalkan pertama kali sebagai bagian dari SM Rookies bersama trainee lainnya. Beberapa trainee sendiri telah meninggalkan SM, sementara Ningning tetap bertahan dan menjalani masa training setidaknya 4 tahun.

WowKeren - SM Entertainment beberapa waktu lalu mengejutkan fans dengan mengumumkan akan mendebutkan girl grup baru bernama aespa. Agensi secara bergantian mengumumkan para membernya. Sejauh ini sudah ada 2 member yang telah diperkenalkan oleh SM yakni Winter dan Karina.

Pada hari ini, Kamis (29/10), agensi kembali mengungkapkan member aespa yang ketiga. Seperti dugaan banyak orang, member ke-3 girl grup ini yakni Ningning. Fans yang mengikuti update tentang girl grup SM Entertainment mungkin sudah tak asing lagi dengan salah satu trainee bernama Ningning.

Lama Jadi Trainee, Ningning Akhirnya Resmi Debut Sebagai Member Ke-3 Aespa

Twitter


Ningning diperkenalkan pertama kali sebagai bagian dari SM Rookies bersama trainee lainnya, Yiyang. Namun, Yiyang kini telah meninggalkan agensi sementara Ningning tetap bertahan dan menjalani masa training selama setidaknya 4 tahun.

Ningning sendiri merupakan member yang berasal dari Tiongkok. Gadis cantik kelahiran 2002 ini menguasai kemampuan vokal. Aespa sendiri saat ini mendapatkan banyak dukungan karena ada banyak penggemar yang bersemangat dengan girl group baru SM Entertainment tersebut.

Di sisi lain, aespa juga merupakan girl grup dengan konsep yang menarik. Grup ini direncanakan juga akan memliki member dalam bentuk avatar. Para member yang tinggal di dunia nyata dan member avatar yang tinggal di dunia maya bertemu di dunia tengah, dunia digital, tempat mereka berkomunikasi, berempati, dan tumbuh bersama.

Aespa disebut sebagai grup baru di mana member dunia nyata dan member avatar dunia maya hidup berdampingan, mendukung dan membantu satu sama lain, dan mereka dapat promosi bersama dengan identitas revolusioner. Member kehidupan nyata dan member avatar merupakan organisme yang terpisah, dan member avatar memiliki otak AI yang memungkinkan mereka untuk berkomunikasi dan mendukung member asli, bahkan berteman dengan mereka, berbagi informasi, serta bolak-balik dari satu dunia ke dunia lain.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait