Satgas COVID-19 Ungkap Kepatuhan Protokol Kesehatan Turun Pada Saat Liburan
Reuters/Willy Kurniawan
Nasional

Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas COVID-19, Dewi Nur Aisyah, mengungkapkan pihaknya telah memantau tempat wisata, mal, restoran hingga jalan umum di masa libur panjang pekan lalu.

WowKeren - Indonesia melaporkan 3.356 kasus virus corona (COVID-19) baru pada Rabu (4/11) hari ini. Kasus COVID-19 harian ini kembali meningkat usai Indonesia melaporkan kasus corona di angka 2.000-an selama tiga hari terakhir.

Menurut Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19, kepatuhan menerapkan protojol kesehatan saat liburan menurun dibandingkan hari yang sama di pekan sebelumnya. Ini merupakan hasil pantauan sekitar 1.026.138 orang di 407 kabupaten/kota yang menerapkan protokol kesehatan selama liburan 28 Oktober-1 November lalu.

Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas COVID-19, Dewi Nur Aisyah, mengungkapkan pihaknya telah memantau tempat wisata, mal, restoran hingga jalan umum di masa libur panjang pekan lalu. "Sebanyak 3 juta laporan masuk selama lima hari dab sebanyak 1.026.138 orang dipantau di tempat wisata, mal, restoran di 173.079 titik yang tersebar 407 kabupaten/kota di 34 provinsi," papar Dewi pada Rabu (4/11).

Menurut Dewi, petugas telah mengingatkan dan mengedukasi lebih dari 1 juta orang yang tengah berlibur. Warga yang berlibur telah diingatkan untuk menerapkan gerakan 3M, yakni menjaga jarak, memakai masker, dan mencuci tangan dengan sabun.

Jumlah orang yang ditegur di tempat wisata saat masa liburan rupanya meningkat drastis dibanding sebelum masa liburan. Dewi mengungkapkan angkanya mencapai 348.473 di pekan sebelumnya dan 602.372 saat liburan, angka tersebut meningkat 72,86 persen.


Sedangkan jumlah orang yang ditegur di restoran mencapai 348.473 orang sebelum masa liburan, dan naik menjadi 602.372 orang saat liburan. Dengan demikian, terjadi peningkatan sebanyak 19,21 persen.

Lalu jumlah orang yang ditegur di mal sebelum liburan mencapai 84.451 orang, sedangkan pada masa liburan naik menjadi 112.203 orang. Angka tersebut naik sebesar 32,64 persen.

Selain itu, Satgas COVID-19 juga mengumpulkan data kepatuhan terhadap protokol kesehatan pada hari yang sama di pekan yang berbeda. "Untuk membandingkan kepatuhan menerapkan protokol kesehatan, kami mengumpulkan data kepatuhan masyarakat menerapkan protokol kesehatan 3M saat liburan versus dua pekan lalu sebelum libur," jelas Dewi.

Adapun kepatuhan masyarakat memakai masker saat di tempat wisata pada Rabu (21/10) sebanyak 88,62 persen, sedangkan pada Rabu (28/10) mencapai 88,2 persen. Kemudian masyarakat yang pakai masker pada Minggu (25/10) masih sebanyak 85,88 persen, angka itu turun menjadi 85,06 persen pada Minggu (1/11).

Menurut Dewi, kepatuhan masyarakat memakai masker saat di tempat wisata sedikit menurun meski sama-sama masih diatas 80 persen. "Kepatuhan memakai masker dan menjaga jarak di restoran lebih rendah dibandingkan tempat wisata," pungkasnya.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru