AS Tuduh Korea Utara Latih Lumba-Lumba Untuk Perang, Ini Buktinya
Dunia

Amerika Serikat menuduh Korea Utara diam-diam sedang melatih lumba-lumba untuk persiapan perang. Tudingan tersebut disampaikan pihak AS dengan memaparkan bukti ini.

WowKeren - Amerika Serikat (AS) menuding Korea Utara sedang melatih lumba-lumba di negara mereka untuk berperang. Tuduhan ini disampaikan oleh lembaga non-profit dari AS, United States Naval Institute (USNI).

Tak sembarang menuduh, USNI memberikan bukti berupa hasil analisis dari citra satelit yang mereka dapatkan. Hasil analisis dari citra satelit yang mereka dapatkan menunjukkan bahwa Korea Utara melatih lumba-lumba untuk dijadikan anggota angkatan lautnya.

Dilansir dari New York Post, citra satelit tersebut menunjukkan adanya kandang hewan yang mengapung di sebuah perairan di antara galangan kapal dan dok bongkar muat batu bara. Tak jauh dari kandang itu, tampak kapal perang yang tampak bersandar di perairan yang sama.

Berdasarkan laporan USNI, mereka mengklaim telah mendapatkan citra satelit tersebut sejak lama. Bahkan, mereka menyebut jika program pelatihan lumba-lumba untuk perang dari Korea Utara setidaknya sudah dimulai sejak 2015 silam.


Citra satelit yang ditangkap USNI juga menunjukkan bukti lain. Tak jauh dari perairan tadi, citra satelit juga menangkap ada tempat pembiakan lumba-lumba di muara sungai.

USNI meyakini jika kandang lumba-lumba tersebut bukanlah sekadar peternakan ikan biasa. Pasalnya, tempat peternakan ikan di Korea Utara berbeda dengan tangkapan kandang hewan melalui citra satelit yang mereka dapatkan.

Jika penemuan ini dipastikan benar, maka Korea Utara bukan menjadi negara pertama yang memulai program pelatihan lumba-lumba untuk keperluan militer. Sebelumnya, angkatan Laut AS telah terlebih dulu memulai pelatihan lumba-lumba.

Angkatan Laut AS merupakan pelopor pemanfaatan mamalia laut termasuk lumba-lumba dan singa laut untuk keperluan militer. Berbagai jenis mamalia laut tersebut kemudian dilatih untuk mendeteksi ranjau dan menemukan perenang musuh.

Tak ingin kalah dengan AS, Angkatan Laut Rusia juga dilaporkan ikut melatih mamalia laut di pangkalannya yang terletak di Kutub Utara dan Laut Hitam. USNI sendiri menyebut kandang hewan di Korea Utara memiliki bentuk yang sama dengan kandang lumba-lumba di AS dan Rusia.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru