V BTS Ungkap Fakta Mengejutkan Bahwa Lagu 'Blue & Grey' Seharusnya Tak Masuk Album 'BE'
Musik

BTS baru-baru ini mengadakan siaran langsung untuk merayakan album baru mereka 'BE'. Selama siaran langsung, para anggota memeriksa setiap lagu di album, dan untuk lagu 'Blue & Grey', V mengungkapkan beberapa detail menarik.

WowKeren - Bangtan Boys (BTS) baru-baru ini mengadakan siaran langsung untuk merayakan album baru mereka “BE”. Selama siaran langsung, para anggota memeriksa setiap lagu di album, dan untuk lagu "Blue & Grey", V mengungkapkan beberapa detail menarik.

V diketahui ikut berpartisipasi dalam menulis melodi dan lirik untuk "Blue & Grey". Namun, ia megungkapkan fakta mengejutkan mengenai lagu ini. Lagu ini sebenarnya telah dibocorkan sebelum dirilis secara resmi. Lagu ini telah diputar sebentar di acara staycation BTS, “In the SOOP”.

Tidak hanya itu, V juga mengungkapkan bahwa “Blue & Grey” seharusnya dimasukkan ke dalam mixtape miliknya. Namun, ketika mereka syuting “In The Soop”, anggota lain akhirnya mendengar "Blue & Grey", dan mereka pikir akan bagus jika itu dimasukkan ke dalam album “BE”.


Setelah mendengar ini dari para anggota, V segera mulai mengerjakan lirik Korea untuk "Blue & Grey", karena lagu tersebut aslinya dalam bahasa Inggris. V kemudian mendapatkan lagu tersebut disetujui oleh perusahaan mereka (Big Hit Entertainment), dan akhirnya dimasukkan ke dalam album “BE”.

Album comeback “BE” ini diketahui menampilkan delapan lagu. Lagu tersebut termasuk lagu utama bertajuk "Life Goes On", "Fly to My Room", "Blue & Grey", "Skit", "Telepathy", "Dis-ease", "Stay", dan mereka single hit yang dirilis sebelumnya "Dynamite".

Lagu “Blue & Grey” ditulis bersama oleh V, Suga, RM (Rap Monste), dan J-Hope. Penulis lagu lain yang mengerjakan lagu itu termasuk Jisoo Park, Levi, Hiss Noise, dan Metaphor. Hiss Noise adalah produser in-house Big Hit Entertainment lainnya. Jisoo Park lebih dikenal sebagai NIve adalah penyanyi-penulis lagu Korea-Amerika yang populer. Sedangkan Levi adalah penyanyi dan teman V yang juga dikenal sebagai Jin Sanghyuk.

"BE" sendiri akan menjadi album pertama yang diproduksi oleh para member sendiri. Tidak banyak yang diketahui tentang "BE" sejauh ini, selain fakta bahwa BTS telah mencurahkan hati dan jiwa mereka ke dalamnya.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru