Gubernur Jabar Ridwan Kamil Imbau Wisatawan Tunda Liburan ke Bandung Karena Ini
Instagram/ridwankamil
Nasional

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga mengingatkan wilayah Indramayu dan Karawang untuk siaga 1 menjelang hari pemungutan suara Pilkada Serentak pada 9 Desember 2020 mendatang.

WowKeren - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengimbau para wisatawan untuk tidak berkunjung ke Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat terlebih dahulu pekan ini. Pasalnya, kedua wilayah tersebut kini tengah berstatus zona merah COVID- 19.

"Dua daerah ini sedang bebenah dalam pengendalian covid pasca libur panjang kemarin," tulis Ridwan Kamil dalam unggahan di Instagram- nya, Selasa (1/12). "Warga Bandung dan KBB juga diminta mengurangi pergerakan dan kumpul-kumpul yang tidak perlu."

Selain itu, Ridwan Kamil juga mengingatkan wilayah Indramayu dan Karawang yang berstatus zona merah dan akan menggelar Pilkada 2020. "Dua daerah yang akan Pilkada yaitu Indramayu dan Karawang juga harus siaga 1 menjelang pencoblosan minggu depan karena berada di zona merah," lanjut Ridwan Kamil.


Namun demikian, Ridwan Kamil juga memberikan kabar baik. Wilayah Bodebek (Bogor, Depok dan Bekasi) untuk pertama kalinya tidak memiliki daerah berstatus zona merah.

"Sebaliknya, pertama kali Wilayah BODEBEK tidak ada yang berstatus zona merah," jelas Ridwan Kamil. "Mari pertahankan menuju kuning dan semoga hijau. Aamiin."

Di sisi lain, Pemprov Jabar sendiri mempertimbangkan opsi untuk melakukan tes COVID-19 kepada para pemilih yang akan menggunakan hak suara mereka di pemungutan suara Pilkada pada 9 Desember 2020 mendatang. Menurut Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum, rencana ini masih akan dikaji terlebih dahulu dan kemungkinan tes COVID-19 akan diprioritaskan bagi pemilih yang termasuk kelompok rentan terpapar atau usia 40 tahun ke atas.

"Ada masukan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan untuk tes bagi mereka yang ingin melaksanakan pencoblosan," jelas Uu dalam konferensi pers pada Senin (30/11). "Ada usulan pengetesan pada usia 40 tahun ke atas karena mereka cukup rentan. Kalau yang 40 tahun ke bawah mereka cukup tangguh."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru